Juda Agung Mundur dari Deputi Gubernur BI, Ada Apa?

CNN Indonesia
Senin, 19 Jan 2026 16:54 WIB
Deputi Gubernur Bank Indonesia Juda Agung mengundurkan diri dari kursi Deputi Gubernur Bank Indonesia (BI). (ANTARA FOTO/MUHAMMAD ADIMAJA).
Jakarta, CNN Indonesia --

Juda Agung mengundurkan diri dari kursi Deputi Gubernur Bank Indonesia (BI).

Hal ini disampaikan Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi langsung setelah merespons soal rumor Wamenkeu Thomas Djiwandono diusulkan menjadi salah satu calon pengganti Juda ke DPR.

"Itu bermulai dari adanya surat pengunduran diri dari salah satu Deputi Gubernur," ujar Prasetyo, di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Senin (19/1), seperti dikutip DetikFinance.

"Namanya atas nama pak Juda (Juda Agung)," sambungnya saat ditanya media.

Prasetyo mengungkapkan Presiden Prabowo Subianto telah mengirimkan Surat Presiden ke DPR untuk mengajukan tiga nama termasuk Thomas untuk uji kepatutan dan kelayakan (fit and proper test).

"Ada beberapa nama yang dikirimkan salah satunya memang betul ada nama yang kita usulkan adalah pak Wamenkeu atas nama pak Tommy (Thomas Djiwandono)," ujarnya.

Terkait dua nama lainnya, Prasetyo belum membeberkan karena harus memastikan kembali daftar lengkap kandidat yang diajukan ke DPR.

Thomas diangkat menjadi Wakil Menteri Keuangan Kabinet Indonesia Maju sejak 18 Juli 2024. Kemudian, ia melanjutkan tugasnya di Kabinet Merah Putih sejak Oktober 2025.

Thomas merupakan salah satu keponakan Prabowo. Ia juga sempat menempati posisi penting di Partai Gerindra.

(sfr)
KOMENTAR

ARTIKEL TERKAIT
TOPIK TERKAIT
TERPOPULER
LAINNYA DARI DETIKNETWORK