Jakarta memang mulai dikepung mal. Namun berakhir pekan tak mesti harus ke tempat ini. Ada banyak tempat asyik dan aktivitas menarik lain yang bisa dilakukan sembari menikmati udara bebas dan hangatnya mentari.
Jumat menjadi hari yang ditunggu banyak orang, terutama mereka yang punya agenda padat selama seminggu. Itulah kenapa 'Thanks God It's Friday' jadi ungkapan yang populer menghiasi media sosial ketika akhir pekan menjelang.
Dua hari berikutnya, Sabtu dan Minggu, digadang-gadang jadi waktu rileksasi total. Beristirahat, berkumpul dengan keluarga juga sahabat, atau menjadi waktu tepat memuaskan hobi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tapi, berbicara kota besar, terutama Jakarta, akhir pekan umumnya merujuk pada satu destinasi. Mal.
Alasannya, mal berada di pusat kota dan menyediakan banyak hiburan bagi seluruh anggota keluarga. Ayah bisa santai di kafe menikmati kopi, sementara Ibu berkeliling dari satu toko ke toko lain. Kakak dan adik pun bisa puas bermain di game center atau menonton film di bioskop.
Apalagi, Jakarta tidak hanya punya satu mal. Jumlahnya mencapai puluhan dan tersebar di setiap penjuru kota.
Uniknya, di hampir semua mal, pengunjungnya selalu padat.
Di sisi lain, hal itu menjadi ironis karena berarti warga Jakarta hanya punya satu hiburan di akhir pekan. Padahal, jika digali, Jakarta punya banyak alternatif lokasi seru untuk bersenang-senang. Keuntungannya, tentu selain tak perlu berdesakan dengan warga lainnya di dalam mal, Anda dan keluarga juga bisa mendapatkan ilmu baru, selain pemandangan yang berbeda ketimbang barisan toko dan restoran.
Lalu, dimana saja lokasi bersenang-senang di luar ruangan mal? CNN Indonesia merangkum beberapa tempat unik yang bisa jadi alternatif liburan Anda dan keluarga pekan ini:
1. TamanTahukah Anda, Jakarta ternyata punya banyak sekali taman cantik. Sebut saja Taman Suropati, Taman Menteng, Taman Situlembang, Taman Ayodya, dan lainnya. Taman-taman cantik yang penuh dengan tumbuhan hijau dan bunga indah bisa membuat Anda merasa santai.
Tak cuma memberikan udara yang menyegarkan, taman ini juga memberikan perasaan relaksasi sekaligus menghilangkan penat setelah lima hari bekerja. Bukan cuma menyenangkan untuk orang dewasa, namun taman juga jadi tempat yang menyenangkan untuk anak-anak. Di taman, anak-anak bisa dengan bebas bermain sambil menghirup udara segar.
Selain itu, anak-anak juga bisa mendapatkan edukasi tentang tanaman serta binatang-binatang yang ada di lingkungan sekitar taman.
2. MuseumBagi kaum muda masa kini, berlibur di museum jadi hal yang dianggap jauh dari kata keren. Padahal, museum tak melulu berasosiasi dengan kata kuno. Ada banyak hal yang bisa dipelajari dari museum.
DKI Jakarta merupakan ibu kota yang memiliki banyak sejarah. Setidaknya, selama tiga abad, Belanda telah menjajah Indonesia, salah satu markas terbesarnya adalah di Jakarta. Hal itu membuat Jakarta memiliki banyak sejarah, tidak sedikit juga gedung-gedung peninggalan kaum kompeni itu masih berdiri kokoh di ibu kota Indonesia ini.
Gedung-gedung itu, dinilai memiliki daya tarik tinggi karena menyimpan segudang sejarah. Tidak heran pemerintah Indonesia menjadikan gedung-gedung tua sebagai museum, yakni sebagai tempat penyimpanan objek-objek bersejarah serta menjadi sumber ilmu pengetahuan bagi anak muda.
Setidaknya, terdapat 55 museum yang ada di Jakarta. Sebut saja Museum Wayang, Museum Fatahillah, Museum Nasional atau Gajah dan masih banyak lagi. Sayangnya, tidak semua museum itu masih sering dikunjungi warga lokal maupun mancanegara.
3. PerpustakaanKutu buku dan membosankan, jadi dua kata yang kerap berasosiasi dengan perpustakaan. Padahal, kini perpustakaan sudah menjadi tempat yang jauh berbeda. Bukan hanya tempat bagi si kutu buku, perpustakaan berevolusi layaknya sebuah kafe, yang tidak hanya menyajikan ilmu tapi juga relaksasi.
Tidak perl khawatir disebut 'kuper' alias kurang pergaulan saat Anda memilih nongkrong di perpustakaan. Justru, Anda termasuk kaum hipster yang antimainstream. Pasalnya, kini perpustakaan modern sudah dilengkapi WiFi dan punya kafe trendi. Bahkan, banyak acara musik dipentaskan disitu.
Ada lagi perpustakaan khusus bagi si kecil yang juga punya fasilitas lengkap seperti komputer, WiFi, area membaca, sudut camilan, dan kegiatan-kegiatan menarik bagi anak Anda, seperti pembacaan dongeng.
4. Kebun BinatangSelain taman, museum dan perpustakaan, Jakarta juga punya kebun binatang yang bisa jadi destinasi seru di akhir pekan. Apalagi Kebun Binatang Ragunan yang berlokasi di Jakarta Selatan itu punya konsep rekreasi yang bersifat konservatif edukasi. Artinya, selain mendapatkan pengetahuan tentang alam dan satwa, pengunjung juga bisa sekaligus 'kabur' dari kepenatan ibukota. Alasannya karena di Ragunan, tidak ada suara musik dan hingar-bingar khas kota besar, yang ada hanya kedamaian dari suara alam.
5. Car Free DaySatu lagi alternatif seru adalah menikmati Car Free Day yang berlangsung di jalan-jalan protokol ibukota. Hari bebas kendaraan bermotor ini, beberapa tahun belakangan seolah menjadi magnet bagi warga ibu kota untuk beraktivitas di akhir pekan. Bahkan, orang-orang dari kota sekitar Jakarta seperti Bekasi, Depok, Bogor, maupun Tangerang tumpah-ruah di CFD Jakarta, meski di kota mereka juga ada CFD.
Jalan-jalan raya yang biasanya dipenuhi mobil dan motor yang berlalu lalang, setiap hari Minggu pagi menjelma menjadi ruang publik yang begitu luas. Ada banyak kegiatan yang bisa dilakukan di CFD, seperti jalan-jalan dan berolahraga, hingga berbelanja.