Bekasi Bersiap Gelar Pesta Tahun Baru Meriah

Endro Priherdityo | CNN Indonesia
Jumat, 30 Des 2016 11:10 WIB
Lupakan sejenak isu terorisme yang sempat menodai kedamaian Bekasi, karena sebentar lagi bakal digelar acara pesta tahun baru yang meriah di sana.
Ilustrasi. (CNN Indonesia/Adhi Wicaksono)
Jakarta, CNN Indonesia -- Acara malam pergantian tahun bakal di Jakarta digelar di kawasan Sudirman-Thamrin serta Ancol. Diprediksi, kepadatan lalu lintas akan terjadi mulai dari Sabtu (31/12) sore sampai Minggu (1/1) dini hari.

Tapi tak hanya di pusat kota, acara yang sama juga bakal digelar di kota Bekasi, Jawa Barat. Dengan diselenggarakannya acara tersebut oleh Pemerintah Kota Bekasi, maka masyarakat di sekitar kawasan itu tak perlu repot-repot melalui kemacetan lalu lintas, hanya demi meniup terompet atau menyaksikan pesta kembang api yang sudah menjadi tradisi setiap akhir tahun.

Pemkot Bekasi sudah memastikan kalau kegiatan malam bebas kendaraan atau car free night siap digelar untuk merayakan pergantian tahun pada Sabtu (31/12).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Hasil koordinasi kami dengan kepolisian dan instansi terkait diputuskan kalau car free night jadi dilaksanakan," kata Kepala Dinas Perhubungan Kota Bekasi Yayan Yuliana di Bekasi, seperti yang dikutip dari Antara pada Jumat (30/12).

Sebelumnya, acara itu sempat akan dibatalkan dengan pertimbangan keamanan, menyusul terjadinya aksi terorisme di sejumlah daerah, termasuk di Kecamatan Bekasi Barat beberapa waktu lalu.

Demi keamanan dan kenyamanan pengunjung, Dishub Kota Bekasi telah berkoordinasi dengan seluruh unsur terkait, seperti kepolisian dan TNI, selama sepekan terakhir.

Prosedur keamanan di sekitar kawasan pun akan diperketat mulai dari Sabtu.

"Hasilnya, kami sepakati untuk menggelar car free night di Jalan Ahmad Yani, Bekasi Selatan. Pihak kepolisian akan melibatkan anggota Polda Metro Jaya untuk keamanan acara di lokasi,” kata Yayan.

Sementara itu Dishub akan mengawal sterilisasi badan jalan dari lalu lintas kendaraan dan mempersiapkan sejumlah rekayasa lalu lintas untuk menutup sejumlah persimpangan.

"Jalur car free night akan dibuka sekitar 150 meter mulai dari simpang Kayuringin hingga ke Jembatan Layang Summarecon," kata Yayan.

Sedangkan agenda acara sepenuhnya diserahkan kepada Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata setempat.

"Tentu saja akan ada panggung utama di lokasi acara dan beberapa penampilan untuk menghibur pengunjung," ujar Yayan.

(ard)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER