VIDEO: Kota Judi Las Vegas Kembali Ramai Turis

AFP TV | CNN Indonesia
Jumat, 05 Jun 2020 16:55 WIB
Jakarta, CNN Indonesia -- Tempat kasino di Las Vegas kembali dibuka setelah berhenti beroperasi selama lebih dari dua bulan akibat pandemi virus corona.

Turis harus melalui beberapa protokol kesehatan sebelum diperbolehkan masuk ke area kasino.

Tak hanya itu, mereka juga harus menjaga jarak dengan pengunjung lain.

Penutupan kasino di Vegas menyebabkan kerugian besar serta penurunan pemasukan di negara bagian Nevada karena judi adalah industri utama di sana sejak 1931.

Data di Nevada menunjukkan 8.935 orang positif Covid-19, sementara 429 pasien dinyatakan meninggal dunia.

LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER