
Saran Psikolog Jika Ingin Sekolahkan Anak Usia 3 Tahun

Setiap orang tua ingin memberikan yang terbaik untuk buah hati, termasuk dalam hal pendidikan. Jika ada sekolah buat anak mulai dari usia 3 tahun, kenapa tidak?
Akan tetapi, psikolog Danang Baskoro mengingatkan orang tua untuk terlebih dahulu memahami konsep sekolah dini untuk anak usia 3 tahun.
Sekolah dini atau preschool berbeda dengan sekolah formal dimana anak akan berkumpul dengan teman seusianya dan kadang masih didampingi orang tua.
Menurut Danang, memasukkan anak ke preschool bukan sesuatu yang wajib.
"Sekolah dini untuk anak usia 3 tahun bukanlah sesuatu yang wajib atau urgent, Bunda. Sebab di usia ini, yang paling penting adalah anak dapat mengenal dengan baik ibunya," jelas Danang.
Meski demikian, orang tua yang memang ingin memasukkan anak ke preschool juga tidak masalah. Di sekolah, anak bisa belajar konsep sosialisasi atau interaksi dengan teman sebaya.
Di samping itu, anak akan belajar tentang kepemilikan barang dan menirukan kemampuan anak lain.
Danang menambahkan, sekolah ala anak tiga tahun akan berbeda dengan konsep sekolah formal yang selama ini dikenal orang tua.
Bukan berarti setelah preschool, anak akan pandai membaca, menulis atau berhitung. "Idealnya anak baru bisa diajarkan membaca dan menulis di usia enam tahun," imbuhnya.
KLIK DI SINI UNTUK ARTIKEL SELENGKAPNYA.
[Gambas:Video CNN]