Daftar Sekolah Montessori di Jakarta dan Biayanya

CNN Indonesia
Selasa, 06 Jun 2023 18:00 WIB
Ada beberapa sekolah di Jakarta yang menerapkan metode montessori. Berikut beberapa daftar sekolah Montessori di Jakarta dan biayanya.
Ilustrasi. Berikut ini 8 sekolah montessori di Jakarta dan rincian biayanya. (Istockphoto/ SeventyFour)

5. Nasional Montessori Preschool

Sekolah montessori satu ini termasuk dalam daftar sekolah untuk anak usia dini sampai persiapan masuk sekolah dasar. Kurikulum sekolah yang berlokasi di Jalan Gandaria I No.16, Kramat Pela, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan ini mengusung metode pembelajaran 5 aspek penting yakni sensorik, bahasa, matematik, seni budaya, dan praktikal.

Menawarkan banyak fasilitas dari ruang berkebun hingga kolam renang, sekolah ini memiliki biaya pendidikan mulai dari Rp10-20 juta per semesternya dan biaya formulir Rp12 juta.

6. Kinderworld Montessori

Sekolah montessori di Jakarta yang satu ini menawarkan pembelajaran bagi bayi, balita, anak prasekolah, dan taman kanak-kanak. Kelompok usia di tempat ini yakni mulai 18 bulan hingga 6 tahun.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sekolah yang beralamat di Jalan Pulau Kelor, Taman Permata Buana Blok A2 No.5, Kembangan Utara, Jakarta Barat ini memiliki kisaran biaya uang belajar di tempat ini yakni Rp15 jutaan.

7. Sahabat Montessori

Sekolah yang berlokasi di Gandaria, Jakarta selatan, ini menyediakan sarana pendidikan sekaligus sahabat bagi anak-anak dalam mengembangkan kemampuan pribadi dan perkembangan fisik motorik.

Sekolah ini juga ditunjang berbagai fasilitas seperti alat Montessori yang memadai, ruang kelas yang bersih, makan bersama, ruangan ber-AC, camilan ringan, konsultasi pribadi oleh psikolog, serta halaman bermain, dan hewan peliharaan.

Jika tertarik menyekolahkan anak di sekolah ini, orang tua harus mengeluarkan biaya pendidikan berupa uang pangkal sebesar Rp4 juta sekali dalam setahun dan SPP nya sebesar Rp900 ribu yang harus dibayarkan per bulannya.

8. Bintang Montessori

Sekolah montessori yang berlokasi di Cilandak, Jakarta selatan ini memadukan kurikulum nasional dan metode montessori. Tujuannya ialah mendidik anak-anak yang terdiri dari kebebasan, disiplin dan bermain.

Sekolah ini dilengkapi dengan sejumlah fasilitas yang menunjang pendidikan seperti bahan montessori, ruang kesenian, perpustakaan, hingga area bermain indoor dan outdoor.

Biaya pendidikan yang dikeluarkan juga tak sedikit. Untuk uang pangkalnya, orang tua harus merogoh kocek sebesar Rp9,9 juta dan biaya lisensi yang harus dibayarkan 4 kali dalam setahunnya.

Untuk 3 hari sekolah biaya lisensi yang dikeluarkan sebesar Rp5 juta per 3 bulan, dan Rp5,8 Juta per 3 bulannya untuk si kecil yang bersekolah selama 5 hari.

Itulah 8 sekolah Montessori di Jakarta dan rincian biayanya. Semoga membantu.

(del/pua)


[Gambas:Video CNN]

HALAMAN:
1 2
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER