Jika kamu ingin menghabiskan waktu libur dengan menikmati indahnya pesisir laut, berjemur santai, ataupun berselancar, memilih pantai terbaik menjadi hal yang penting.
Ada banyak pantai cantik dari penjuru dunia yang bisa kamu pilih sebagai tempat berwisata untuk mendapatkan pemandangan yang indah. Beberapa pantai di bawah ini dinobatkan sebagai pantai-pantai terbaik di dunia.
Situs Enjoy Travel telah melakukan kompilasi deretan pantai terbaik dari berbagai sumber, termasuk ulasan media hingga rekomendasi resmi dari Blue Flag Locations. Blue Flag Locations sendiri diketahui sebagai sebutan untuk wisata pantai yang memenuhi standar kebersihan dan kemurnian airnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Peringkat teratas dalam daftar pantai terbaik di dunia diduduki oleh White Beach di Filipina. Wilayah pantai ini terpencil, tapi menjanjikan keindahan yang tiada tara.
Untuk merasakan hamparan surga di pantai ini, kamu hanya bisa mengaksesnya dengan menggunakan perahu dari Port Barton atau menempuh jalur yang cukup menantang menggunakan kendaraan beroda empat.
Di urutan kedua terdapat Cabo San Juan di Kolombia. Surga pesisir laut Kolombia ini berada di Taman Nasional Tayrona. Menariknya, tempat ini berada di ujung jalur pendakian tropis yang menyediakan surga tersembunyi lainnya.
Sebelum menuju ke sana, kamu akan melewati delapan pantai memesona lainnya. Tempat ini menyediakan lahan kemah yang berlokasi strategis untuk menikmati hamparan bintang.
Kemudian di peringkat ketiga ada Jalousie Beach/Sugar Beach di St Lucia. Di pantai ini, kamu tidak hanya menikmati keindahan pantai yang jernih. Kamu juga bisa melihat pemandangan Gunung Petit Viton ataupun mendapat pengalaman menyelam yang fantastis dengan keindahan bawah lautnya. Sayangnya, dalam daftar ini tidak ada pantai dari Indonesia.
1. White Beach, Filipina
2. Cabo San Juan Beach, Kolombia
3. Jalousie Beach, St Lucia
4. Kendwa Beach, Zanzibar
5. Whitehaven Beach, Australia
6. Source d'Argent, Seychelles
7. Navagio Beach (Shipwreck Cove), Zakynthos, Yunani
8. Grace Bay, Turks and Caicos
9. Lang Co Beach, Vietnam
10. Hyams Beach, Australia