Tak Sekadar Pelengkap Sushi, ini 8 Manfaat Rumput Laut untuk Kesehatan

CNN Indonesia
Rabu, 02 Jul 2025 07:45 WIB
Sering disebut juga sayuran laut (marine vegetables), rumput laut memiliki kalori yang sangat rendah sehingga baik untuk kesehatan.
Ilustrasi makanan rumput laut. (iStockphoto/Amarita)

5. Baik untuk Penderita Diabetes dan Kolesterol

Kandungan asam lemak omega-3 pada rumput laut patut diperhitungkan. Selembar rumput laut bisa memiliki kandungan omega-3 yang setara dengan dua buah alpukat. Omega-3 berperan dalam meningkatkan kolesterol baik (High-Density Lipoprotein / HDL) dan mengurangi kolesterol jahat (Low-Density Lipoprotein / LDL).

6. Menjaga Kesehatan Kelenjar Tiroid

Kandungan yodium dalam rumput laut adalah keistimewaan yang jarang ditemukan pada makanan lain. Asupan yodium yang sehat sangat penting untuk menjaga fungsi tiroid yang optimal. Gangguan tiroid dapat menyebabkan berbagai gejala seperti kelemahan, otot melemah, kolesterol tinggi, dan dalam kasus parah, kondisi medis serius seperti gondok, jantung berdebar, serta gangguan memori.

7. Perisai Antioksidan Melawan Penyakit

Rumput laut kaya akan beragam vitamin dan mineral seperti magnesium, tembaga, zinc, riboflavin, niasin, tiamin, serta vitamin A, B12, B6, dan C. Banyak dari nutrisi ini berfungsi sebagai antioksidan. Selain flavonoid, rumput laut juga mengandung antioksidan tinggi lainnya seperti karotenoid. Antioksidan ini berperan penting dalam mencegah kerusakan sel akibat radikal bebas dan baik untuk kesehatan kardiovaskular.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

8. Berpotensi Perlambat Penyebaran Kanker Payudara

Penelitian terbaru menunjukkan bahwa sayuran laut berpotensi mengatur kadar estrogen, yang pada gilirannya dapat mengurangi risiko kanker payudara. Namun, penting diingat bahwa rumput laut bukanlah obat dan tidak menjamin perlindungan mutlak terhadap penyakit.

Batasan Konsumsi

Meskipun banyak manfaatnya, konsumsi rumput laut harus dalam jumlah secukupnya. Terlalu banyak yodium dapat berdampak negatif pada tubuh. Khususnya bagi penderita hipertiroidisme-kondisi kelenjar tiroid yang terlalu aktif-sangat disarankan untuk menghindari konsumsi rumput laut karena yodium dapat semakin menstimulasi tiroid mereka.

(wiw)


[Gambas:Video CNN]

HALAMAN:
1 2
REKOMENDASI
UNTUKMU LIHAT SEMUA
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER