Ini 7 Buah Tersehat untuk Penuhi Nutrisi Harian Tubuh, Ada Favoritmu?
Daftar Isi
Buah-buahan merupakan sumber vitamin dan mineral yang baik untuk tubuh. Mengonsumsi beberapa buah tersehat berikut dapat menjaga kesehatan usus, metabolisme, hingga berat badan.
Buah-buahan tersehat adalah buah-buahan yang kaya akan vitamin C dan flavanoid, polifenol, kalium, dan serat yang baik untuk kesehatan tubuh.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dihimpun dari laman Medical News Today, berikut beberapa buah tersehat yang dapat dikonsumsi harian untuk penuhi nutrisi harian tubuh.
1. Alpukat
Alpukat merupakan buah yang tak hanya lezat tetapi juga menyehatkan sebab dapat membantu menurunkan kadar kolesterol.
American Heart Association mencatat bahwa menjaga kadar lemak sehat dapat mengurangi penyakit jantung dan stroke.
2. Apel
Apel merupakan buah yang cocok untuk menurunkan berat badan, sebab tinggi serat. Mengonsumsi apel juga dapat meningkatkan kesehatan jantung.
Apel mengandung kadar quercetin yang tinggi, yakni falvonoid yang memiliki sifat anti-kanker. Anda dapat mengonsumsi apel dengan kulitnya untuk mendapatkan nutrisnya.
3. Stroberi
Buah tersehat selanjutnya adalah stroberi yang mengandung banyak vitamin dan minerak yang menyehatkan.
Stroberi mengandung banyak vitamin dan mineral, seperti antosianin, yaitu flavonoid yang dapat membantu meningkatkan kesehatan jantung.
4. Delima
Delima kaya akan antioksidan dan polifenol yang membantu melawan stres oksidatif yang dapat menyebabkan penyakit dalam tubuh.
Dalam penelitian yang dilakukan pada 2020, jus delima dapat membantu melindungi tubuh dari obesitas, diabetes, dan beberapa jenis kanker.
5. Jeruk
Jeruk merupakan salah satu sumber vitamin C. Selain vitamin C, jeruk mengandung kalori, karbohidrat, serat, kalsium, magnesium, kalium.
Vitamin C dalam jeruk berperan sebagai antioksidan untuk kekebalan tubuh dan menyerap zat besi. Jeruk juga mengandung vitamin B, termasuk tiamin dan folat yang membantu menjaga kesehatan sistem saraf.
6. Pisang
Pisang mengandung kalium yang tinggi dan bermanfaat membantu tubuh mengontrol tekanan darah. Pisang juga merupakan sumber energi yang baik.
Selain mengandung kalori dan karbohidrat, pisang juga mengandung serat, protein, kalsium, magnesium, dan vitamin C yang baik untuk menjaga kesehatan tubuh.
Lihat Juga : |
7. Nanas
Nanas mengandung senyawa aktif yang disebut bromelain, yang dapat mengurangi peradangan dan melancarkan buang air besar.
Menurut The National Center for Complementary and Integrative Health Trusted Source, bromelain dapat membantu mengurangi peradangan hidung atau sinusitis tapi memang diperlukan penelitian lebih lanjut.
Demikian tujuh buah tersehat yang dapat dikonsumsi untuk penuhi nutrisi harian tubuh. Selamat mencoba!
(juh)[Gambas:Video CNN]

