5 Manfaat Air Rendaman Nanas, Bikinnya Gampang Lho!

CNN Indonesia
Kamis, 15 Jan 2026 07:45 WIB
Ilustrasi. Bosan minum air putih? Coba minum air rendaman nanas yang manis segar. Berikut manfaat air rendaman nanas yang perlu kamu ketahui. (Natasha Riyandani)
Jakarta, CNN Indonesia --

Nanas dikenal sebagai buah tropis yang menyegarkan dan kaya manfaat. Kamu bisa menikmatinya jadi minuman dengan cara direndam air. Berikut manfaat air rendaman nanas.

Tubuh sebagian besar terdiri dari air sehingga kebutuhan cairan harus tercukupi. Umumnya, air putih memang minuman terbaik untuk memenuhi kebutuhan cairan tubuh.

Hanya saja, rasanya yang hambar membuat rutinitas minum jadi membosankan. Air rendaman nanas alias pineapple infused water pun bisa jadi solusi.

Manfaat air rendaman nanas

Nanas sendiri sudah mengandung banyak nutrisi penting seperti, karbohidrat, natrium, serat, gula, vitamin C, dan mangan.

Semakin lama nanas direndam, semakin banyak pula nutrisi yang masuk ke air. Berikut beberapa manfaat mengonsumsi air rendaman nanas.

1. Menghidrasi tubuh

Manfaat terpenting dari air rendaman nanas adalah memberikan hidrasi sehingga tubuh berfungsi baik. Menambahkan rasa manis seperti dari nanas dapat membuat minuman lebih menarik dan enak di lidah.

2. Meningkatkan kekebalan tubuh

Selain hidrasi, air rendaman nanas dapat membantu meningkatkan kekebalan tubuh. Manfaat ini diperoleh dari kandungan vitamin C nanas.

"Nanas adalah sumber vitamin C dan mangan yang baik, keduanya berperan penting dalam fungi kekebalan tubuh," kata ahli gizi Nicole Stefanow mengutip dari Healthy.

Sekitar 165 gram nanas mengandung 79 miligram vitamin C atau 88 persen dari angka kebutuhan gizi.

3. Membantu mengurangi peradangan

Manfaat air rendaman nanas salah satunya mengurangi peradangan atau inflamasi.

"Minum air rendaman nanas dapat membantu penderita peradangan kronis karena bromelain larut dalam air dan diketahui memiliki efek antiinflamasi dalam tubuh," kata ahli gizi Arielle Dani Lebovitz.

Kemudian dalam sebuah penelitian, bromelain terbukti mampu mengurangi peradangan hidung pada penderita sinusitis akut.

4. Membantu mengurangi asupan gula tambahan

Suka minuman soda? Kebiasaan minum minuman soda tentu bikin kadar gula darah meroket. Air rendaman nanas pun bisa jadi alternatif minuman soda yang jelas lebih bermanfaat.

Kamu bisa menggunakan air soda biasa untuk merendam nanas sehingga minuman ini tetap memberikan sensasi 'menggelitik' di lidah tanpa gula tambahan.

5. Menyehatkan pencernaan

Stefanow mengatakan nanas kaya akan enzim pencernaan alami untuk membantu tubuh memecah makanan. Manfaat air rendaman nanas dapat mendukung pencernaan yang sehat.

Air rendaman nanas sangat mudah dibuat. Cukup potongan nanas lalu masukkan ke dalam wadah berisi air putih. Tutup wadah dan masukkan ke dalam kulkas. Nikmati air rendaman nanas keesokan harinya.

(els)


KOMENTAR

ARTIKEL TERKAIT
TOPIK TERKAIT
TERPOPULER
LAINNYA DARI DETIKNETWORK