KABAR SELEBRITI

'Mahar' Laskar Pelangi Banjir Belasungkawa dari Pesohor

Rahmi Suci Ramadhani | CNN Indonesia
Selasa, 13 Jan 2015 14:10 WIB
Saat memerankan Mahar di Laskar Pelangi, Verrys Yamarno menginspirasi banyak orang. Kini, mereka bercuit kehilangan dirinya yang meninggal Senin (12/1).
V
Saat menyambangi jenazah Verrys di RSCM semalam, Mira Lesmana tampak amat terpukul. Produser Laskar Pelangi tersebut tidak mengatakan sepatah kata pun kepada para pewarta yang menunggu di RSCM.

Namun, Mira sempat melayangkan sebuah cuit ucapan duka yang mendalam melalui akun pribadinya, @MirLes, Senin (12/1) malam itu.

"Baru saja mendarat di Jakarta. Sangat sangat sangat berduka mendengar kabar perginya laskar pelangiku Verrys 'Mahar' Yamarno," tulis Mira diakhiri dengan emoji wajah murung dan dua tangan berdoa.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dikabarkan, Mira beserta sutradara Riri Riza berangkat langsung dari Sumba, Nusa Tenggara Timur menuju Jakarta usai menerima kabar duka meninggalnya Verrys.


HALAMAN:
1 2 3 4 5
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER