Lagu Dewa Mengawali 'A Night with Judika' di Trans TV

Vega Probo | CNN Indonesia
Kamis, 17 Sep 2015 21:37 WIB
Mengawali aksinya malam ini, Judika membawakan lagu Aku Milikmu (1994) yang dipopulerkan Dewa, bersama sang istri, Duma Riris Silalahi.
Judika (CNNIndonesia /Endro Priherdityo)
Jakarta, CNN Indonesia -- Beberapa menit selepas pukul sembilan malam ini (17/9), Judika memamerkan suara dahsyatnya di program terbaru A Night with Judika di Trans TV yang disiarkan secara langsung (live) dari Studio Sepat, di kawasan T.B. Simatupang, Jakarta Selatan.

Mengawali aksinya, Judika membawakan lagu Aku Milikmu (1994) yang dipopulerkan Dewa. Ia tak tampil sendirian, melainkan bersama sang istri, Duma Riris Silalahi. Disusul aksi berikut, bintang tamu Cakra Khan.

Penampilan pria bernama asli Judika Nalon Abadi Sitohang kali ini merupakan kelanjutan konser tunggalnya yang juga disiarkan Trans TV, beberapa waktu lalu. Ia membawakan lagu-lagu dari kelima albumnya, dari Seri Cinta (2005) sampai Hati & Cinta (2014).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Judika meniti karier di ranah musik bersama sebuah kelompok vokal. Pamornya makin mengilap setelah menjadi runner up sebuah ajang pencarian bakat. Tak sebatas dikenal sebagai penyanyi solo, ia juga melakoni profesi lain sebagai aktor.

Model iklan minuman kopi ini pernah memamerkan bakat aktingnya di film Si Jago Merah (2008), The Tarix Jabrix 2  (2009), serta Air & Api (2015). Ia juga kebagian peran sebagai kameo di film Crazy Love (2013) dan Toba Dreams (2015).

Sepanjang kariernya, ayah Cleo Mora Boru Sihotang ini pernah meraih prestasi di ranah film. Salah satunya, Indonesian Movie Awards 2009 kategori Pemeran Pendatang Baru Pria Terbaik lewat film Si Jago Merah (2008).

Namun malam ini, bukan akting yang dipamerkan Judika, melainkan vokal tenor khasnya. Sebagaimana penampilan di konser tunggal terdahulu, kali ini, Judika pun tak tampil sendirian. Selain Cakra Khan, juga ada Koes Plus dan Isyana Sarasvati yang menemaninya di atas panggung.

"Apa pun yang dibawakan malam ini adalah semua yang aku sukain,” kata Judika saat menggelar konser tunggal, pada pertengahan 2015. Kini, Judikaholic, sebutan bagi penggemar sang solois, bisa menyimak lagi lagu-lagu kesukaan sang bintang di A Night with Judika.

[Gambas:Youtube]

[Gambas:Youtube]









(vga/vga)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER