Sylvester Stallone Tergantikan di 'Rambo' versi Bollywood

CNN Indonesia
Jumat, 19 Mei 2017 16:05 WIB
Aktor India bernama Tiger Shroff siap menggantikan Sylvester Stallone dalam produksi ulang Rambo versy Bollywood yang akan tayang akhir 2018.
Rambo versi Bollywood takkan berwajah Sylvester Stallone lagi. (REUTERS/Andrew Kelly)
Jakarta, CNN Indonesia -- Rambo termasuk salah satu film Sylvester Stallone yang paling ikonis. Masih terbayang ia dengan rambut dan ikat kepala merah, bertelanjang dada memamerkan perut rata dan tubuh penuh senjata. Kini, akan ada lagi sosok liar tapi pendiam dan pemarah seperti itu.

Bukan lagi Stallone yang usianya sudah mencapai kepala tujuh. Jiwa Rambo bakal menjelma kembali dalam sosok aktor Bollywood bernama Tiger Shroff. Diberitakan The Hollywood Reporter, ia lah yang akan memerankan Rambo dalam produksi ulangnya di Bollywood.

Film itu akan disutradarai Siddharth Anand (Bang Bang). Rambo versi Bollywood merupakan hasil kerja sama beberapa rumah produksi seperti M! Capital Ventures, Original Entertainment, Impact Films dan Siddharth Anand Pictures. Itu akan jadi film besar.
Masyarakat India sudah banyak yang menanti. Rencananya, film itu akan rilis akhir 2018.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Cerita Rambo sendiri benang merahnya masih sama, namun diadaptasi agar lebih dekat pada masyarakat India. Film itu tentang anggota kelompok elite Indian Armed Forces yang kembali pulang dan menghadapi perang yang pecah di kampung halamannya sendiri. Ia lalu terusir ke hutan belantara dan pegunungan membeku. Tapi di sana pulalah ia menemukan kekuatannya.

Alam liar mengubahnya menjadi ‘mesin pembunuh’ sebagaimana ia dilatih selama ini.

Shroff sendiri sudah siap menjadi sosok semacam itu. Ia bahkan mengaku sangat senang dengan kesempatan menjadi Rambo, karena ia sendiri menyukai film laga sejak kecil. Shroff juga aktif menekuni martial arts. Ia yakin bisa menjadi Rambo versi India sungguhan.
“Tanpa maksud apa pun saya percaya saya bisa menggantikan sang legenda Sylvester Stallone. Saya merasa entah bagaimana ini sesuatu di mana saya sudah dipersiapkan sejak kecil,” katanya, seperti dikutip The Hollywood Reporter. Stallone belum berkomentar soal itu.

Akting Shroff akan didukung lihainya Anand mengarahkan film, seperti sebelumnya ia menghasilkan US$55 juta untuk produksi ulang Knight and Day versi India. Sebelumnya, versi Hollywood film itu dibintangi aktor laga papan atas, Tom Cruise. Menurutnya, ini waktu yang tepat mengembalikan karakter sekaliber Rambo kepada masyarakat India.

Rambo sendiri pertama dirilis pada 1982 dengan judul First Blood. Saat itu ia langsung menghasilkan US$125 juta dari global. Film itu kemudian dilanjutkan produksi ulang yang terus sukses, salah satunya Rambo (2008) yang menghasilkan US$133 juta dari global.

[Gambas:Youtube]

“Saya tidak sabar bekerja dengan Tiger di film ini. Dia punya aura tentang Rambo, kekuatan dan kerapuhan yang akan membuatnya pahlawan laga ikonis masa kini,” kata Anand.

Shroff sendiri sedang naik daun di Bollywood, sejak filmnya Heropanti pada 2014 menuai pujian. Ia sendiri diganja Best Male Debut di penghargaan Filmfare Awards di tahun itu.

Setelahnya, Shroff membintangi film aksi berjudul Baaghi yang sukses besar di India.
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER