Spice Girls Dikabarkan Teken Kontrak Film Animasi

Muhammad Andika Putra | CNN Indonesia
Senin, 26 Mar 2018 10:01 WIB
Para anggota Spice Girls dikabarkan akan kembali bekerja bersama, namun bukan dalam bentuk konser atau album, melainkan dalam film animasi.
Para anggota Spice Girls dikabarkan akan kembali bekerja bersama, namun bukan dalam bentuk konser atau album, melainkan dalam film animasi. (AFP PHOTO / THOMAS COEX)
Jakarta, CNN Indonesia -- Setelah sepakat bertemu pada Februari, belum terlihat kegiatan Spice Girls yang menunjukkan bahwa mereka resmi reuni. Emma Bunton hanya mengatakan semua personel sepakat untuk reuni dan butuh waktu khusus untuk membicarakannya.

Namun kini beredar kabar mereka telah kembali bekerja sama. Namun bukan single atau album, melainkan film animasi adalah proyek terdekat Spice Girls. 

Melansir Variety, Victoria Beckham, Melanie Brown, Emma Bunton, Melanie Chisholm dan Geri Halliwell dikabarkan telah menekan kontrak dan akan mengisi suara karakter film animasi yang mengusung tema 'girl power'.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


"Untuk ekplorasi peluang baru yang luar biasa bersama-sama," kata sumber terdekat Spice Girls.

Menurut sumber, proyek film animasi diambil lantaran rencana tur dianggap prematur setelah Spice Girls reuni. Selain itu agen Spice Girls, CAA, belum memastikan tanggal rangakaian tur.

"Spice Girls berpikir jangka panjang terhadap dunia hiburan dalam skala global. Mereka grup perempuan paling sukses di dunia ini, dan itulah yang dibutuhkan Marvel atau Disney," kata sumber tersebut, dikutip dari Variety.


Kabar reuni Spice Girl terungkap setelah lima personel bertemu di sela kesibukan masing-masing. Mereka mengunggah pertemuan itu pada akun Instagram.

Pertemuan pada Februari lalu itu merupakan pertemuan pertama mereka sejak acara penutupan Olimpiade 2012.

Dalam wawancara dengan sebuah radio di London, Bunton mengatakan semua personel bahagia sembari makan sushi dan salad serta membuka sebotol anggur putih.

"Kami mengenang masa lalu, kami membicarakan anak-anak, itu sangat menyenangkan. Saya senang sekali melihat semua orang, aku menyukainya, sangat menyenangkan," kata Bunton.

[Gambas:Instagram]

Bunton mengaku grup yang terbentuk pada tahun 1994 itu memiliki banyak rencana setelah bertemu 2 Februari lalu.

Salah satunya adalah kembali bermusik bersama. Menurutnya, kondisi dunia saat ini membutuhkan kekuatan perempuan, dengan adanya gerakan #MeToo.

Ia mengatakan perlu ada waktu khusus untuk membicarakan rencana tersebut. Perbincangan saat pertemuan tidak cukup lantaran setiap personel harus kembali pada kesibukan masing-masing.

[Gambas:Youtube]

Spice Girls, grup band asal Inggris, sempat bubar pada 2000. Nama girl band itu sendiri mulai tenar setelah mengeluarkan lagu Wannabe pada 1996. Tujuh tahun setelah bubar, tepatnya pada 2007, mereka sempat reuni. Namun usianya hanya satu tahun,

Kemudian pada 2012, mereka kembali bersatu melalui acara Olimpiade di London.

Usai 2012, kabar reuni grup yang disebut dengan ikon pop dekade '90-an itu muncul lagi pada 2016. Namun kala itu, Geri menyebut hanya ia bersama Mel B, Mel C dan Bunton yang sepakat manggung kembali. Namun di tahun yang sama ia mengumumkan rencana itu ditunda. (end)
TOPIK TERKAIT
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER