Tiga Kali Mangkir, Kanye Rugikan 'Carpool Karaoke' Rp648 Juta

Agniya Khoiri | CNN Indonesia
Kamis, 09 Agu 2018 13:11 WIB
Kanye West tidak pernah muncul dalam 'Carpool Karaoke' karena selama ini ia selalu membatalkannya, meski James Corden sudah di depan rumah untuk menjemputnya.
Kanye West selalu mangkir setiap diundang tampil di 'Carpool Karaoke.' (REUTERS/Eduardo Munoz)
Jakarta, CNN Indonesia -- Pemandu acara James Corden buka-bukaan soal alasan Kanye West tak pernah muncul di segmen Carpool Karaoke. Menurut pengakuannya, dia telah mengundang suami Kim Kardashian itu beberapa kali, tapi selalu kemudian dibatalkan oleh Kanye sendiri.

Itu terungkap saat Corden bermain adu tantangan 'Spill Your Guts or Fill Your Guts' bersama mertua Kanye, Kris Jenner. Kris rupanya penasaran mengapa sang menantu tak tampil di program populer itu.

"Saya bisa menjawab ini dengan mudah. Kami telah mencoba, tapi dia membatalkannya dua kali. Bahkan mungkin tiga kali," katan Corden menceritakan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Kanye bahkan pernah begitu saja membatalkan penampilannya, saat Corden sudah berada dekat dengan tempat tinggal sang rapper untuk menjemputnya. Kendaraannya tiba, namun pelantun Gold Digger mendadak tidak mau syuting untuk Carpool Karaoke.

"Saya berada di luar rumahnya saat telepon selesai dan mereka seperti, 'Dia sedang tidak ingin melakukannya saat ini. Mungkin kami akan melakukannya lain kali,'" ungkap pengisi suara Peter Rabbit itu. Ia pun tak bisa melakukan apa-apa selain pasrah dan kembali.

Sebagai permintaan maaf, Kanye pun mengirimkan hadiah untuk Corden. Namun itu disebut Corden tak sebanding dengan kerugian yang dia alami.


"Dia mengirimi saya hadiah yang amat manis. Dia mengirim bunga yang luar biasa dalam kotak. Sekotak bunga yang belum pernah saya lihat sebelumnya dan dia mengirimi saya sepasang sepatu Yeezy," tuturnya.

"Lalu orang-orang seperti, 'Wah ini pasti mahal,' dan saya seperti, 'Oh ya! Mereka telah merugikan acara saya US$45 ribu [Rp648 juta]," tambahnya sembari tertawa kesal.

Namun setelah itu, Corden menyatakan bahwa dia tetap menyukai Kanye. Ia bahkan masih bermimpi ingin melakukan Carpool Karaoke bersama ayah tiga anak itu.


Carpool Karaoke bukan hanya populer di kalangan penonton. Para pesohor pun hampir selalu tertarik jika diminta tampil di sana bersama Corden. Bintang tamu mendatang, menurut isyarat Corden, adalah penyanyi Ariana Grande.

Acara itu juga pernah dibintangi musisi seperti Katy Perry, Chris Martin, One Direction, Bruno Mars, serta Paul McCartney. Michelle Obama pun pernah ikut Carpool Karaoke.

[Gambas:Youtube] (rsa)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER