Komedian Alan Carr yang juga merupakan sahabat Adele mengatakan dirinya telah mendengar lagu baru dari musisi Inggris tersebut dan menyebutnya sebagai "luar biasa"
Hal itu dibocorkan oleh Carr kepada juri acara RuPaul's Drag Race U.K, Michelle Visage, dalam wawancara untuk Grazia Inggris dan dirilis Rabu (13/1) waktu setempat.
"Saya sudah mendengar beberapa lagu di album itu," kata Carr. "Ya Tuhan, itu amat menakjubkan. Luar biasa,"
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Alan Carr bahkan mengisahkan percakapannya dengan Adele usai mendengar lagu baru dalam album yang amat dinantikan tersebut.
"Saya mengatakan kepada Adele, saya bilang 'suaranya seperti orang yang sudah lama dikenal'. Karena ada beberapa penyanyi di tangga lagu yang suaranya mirip dengan Adele dan kemudian ketika mendengar suara Adele yang asli, 'Oh bukan, hanya ada satu. Hanya ada satu Adele'," katanya.
Ketika ditanya oleh Visage apakah ada perubahan suara pada vokal Adele mengingat bentuk tubuh musisi tersebut yang kini lebih ramping, Carr menegaskan tidak ada yang berbeda.
"Tidak, tidak, tidak. Suaranya masih tebal, tapi funky. Jangan khawatir," kata Carr, dikutip dari People.
Album baru Adele usai era 25 (2015) amat dinantikan penggemarnya di seluruh dunia. Namun lima tahun berlalu, Adele masih belum memberikan tanda-tanda akan merilis album terbaru.
Hingga pada Oktober lalu, Adele mengaku bahwa karya yang akan menjadi album keempatnya itu belumlah rampung. Hal itu ia ungkap kala menjadi tamu pengisi Saturday Night Live.
"Saya tahu ada banyak omongan tentang saya menjadi pengisi, seperti 'kenapa bukan bintang tamu musik?' dan sejenisnya. Ya, ada beberapa alasan: album saya belum rampung, dan saya terlalu takut melakukan keduanya," kata Adele dalam monolognya.
"Saya lebih memilih mengenakan wig, bawa segelas wine atau alkohol, dan lihat yang akan terjadi nanti," lanjutnya.
Pada Juni 2020, Adele sempat memberi isyarat bahwa album barunya yang dinanti banyak penggemar tak akan dirilis dalam waktu dekat karena masih melakukan karantina mandiri di tengah pandemi Covid-19.
Rumor album baru merebak setelah Adele mengunggah serangkaian foto dirinya sedang menonton konser di televisi sembari menggunakan kipas angin nirkabel sebagai mikrofon.
Pada 2019, ia juga sempat menyinggung soal keberadaan album tersebut. Bersamaan dengan keterangan yang disertai sejumlah foto ekspresi kocak Adele, pelantun Chasing Pavements tersebut menyinggung karya baru, yang kemungkinan besar akan bertajuk "30".
"Bersiaplah, '30' akan jadi album berisi drum dan bass yang membuat kalian emosional," kata Adele kala itu.
(end)