Masuki Trimester Ketiga Kehamilan, Rihanna Kesulitan Dandan

CNN Indonesia
Jumat, 18 Mar 2022 14:10 WIB
Rihanna menceritakan tantangan yang dialaminya memasuki trimester ketiga kehamilan dari pasangannya, A$AP Rocky.
Rihanna menceritakan tantangan yang dialaminya memasuki trimester ketiga kehamilan dari pasangannya, A$AP Rocky. (Foto: Angela Weiss / AFP)
Jakarta, CNN Indonesia --

Rihanna menceritakan tantangan yang dialaminya yang telah memasuki trimester ketiga kehamilan. Ia mengaku mulai kesulitan dalam memilih pakaian dan menggunakan riasan wajah.

"Wajah menjadi sedikit bulat dan tembem, hidung mulai melebar. Semuanya adalah tantangan, mulai dari berpakaian dan bagaimana Anda akan dandan," ujar Rihanna kepada Elle, dikutip ET, Kamis (17/3).

"Tapi saya suka tantangan. Saya menyukai hal-hal yang memaksa saya menjadi kreatif dan berkreasi dengan cara baru," lanjutnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Rihanna juga menceritakan bahwa dirinya terinspirasi dari karakter Heather Dubrow yang diperankan Lydia DeLucca dalam serial The Real Housewives of Orange County. Rihanna menyukai Heather Dubrow yang membiarkan anak-anaknya menjadi diri sendiri.

Namun, Rihanna juga menyukai cara Teresa Giudice dalam serial The Real Housewives of New Jersey yang sangat tegas dalam melindungi anak-anaknya.

"Itu sangat mirip dengan saya karena saya merasa akan menjalani tipe ibu yang seperti itu. [Menjadi] Gila tentang itu. Anda menyinggung anak-anak saya, [kalian] selesai," ujar Rihanna.

Sebelumnya, Rihanna mengumumkan kehamilannya pada akhir Januari lalu melalui sejumlah foto dirinya bermesraan dengan rapper A$AP Rocky di New York. Dalam pemotretan itu, Rihanna sedikit menampilkan perutnya yang membesar.

[Gambas:Instagram]



Diberitakan ET pada Rabu (2/2), seorang sumber mengatakan bahwa pasangan tersebut, "Begitu bahagia dengan kehamilan RiRi."

"Rihanna selalu ingin menjadi seorang ibu dan memiliki anak. Dia pikir A$AP akan menjadi ayah terbaik," kata sumber tersebut.

Sumber tersebut mengatakan keduanya mencoba menjaga berita kehamilan itu privat. Namun mereka merasa siap membagikannya ke dunia dan mereka begitu bersemangat.

Rihanna dan A$AP Rocky dikabarkan bakal segera menikah usai pelantun Take A Bow melahirkan anak pertama mereka. Namun, belum ada detail tanggal pernikahan itu.

"Mereka akan menikah, pasti. Dia [Rihanna] telah memberi tahu teman-temannya bahwa dia ingin selalu bersamanya [A$AP Rocky]," ujar seorang sumber kepada The Mirror dan diberitakan Aceshowbiz, Senin (7/2).

"Belum ada rencana kapan pernikahan itu akan berlangsung, tetapi itu tidak akan berlangsung sebelum bayi lahir," lanjutnya.

(fby/pra)


[Gambas:Video CNN]
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER