Putus dari Gerard Pique, Shakira Galau Soal Anak dan Diteror Paparazi

CNN Indonesia
Kamis, 22 Sep 2022 19:00 WIB
Shakira curhat masih galau memikirkan imbas perpisahannya dengan Pique terhadap dirinya dan dua anak mereka. Foto: (AFP/LOIC VENANCE)
Jakarta, CNN Indonesia --

Penyanyi asal Kolombia Shakira curhat kegalauan yang dirasa setelah berpisah dari mantan kekasihnya Gerard Piqué. Dia mengaku masih mencoba memproses semua hal yang terjadi dalam hubungan mereka.

"Saya berusaha tetap diam dan memproses semuanya. Sulit untuk membicarakan tentang itu, terutama karena saya masih berusaha melalui ini, karena saya selalu ada di mata publik dan karena perpisahan kami bukan perpisahan biasa," ujar Shakira seperti diberitakan Elle, Rabu (21/9).

Tak hanya itu, ia juga mengaku memikirkan imbas perpisahan tersebut terhadap kedua anak mereka, Milan dan Sasha. Ia mengaku khawatir anak mereka terimbas karena kabar yang bergulir secara masif di media massa.

"Kesulitan itu bukan hanya untukku, tetapi juga untuk anak-anakku. Sangat sulit. Ada paparazzi yang berkemah di luar, di depan rumahku selama 24/7," curhat Shakira.

"Tidak ada tempat bagiku dan anak-anak untuk bersembunyi dari mereka, kecuali di rumahku sendiri," katanya.

"Saya berusaha untuk menyembunyikan situasi ini di depan anak-anak. Saya mencoba ini untuk melindungi mereka, karena itulah misi nomor satuku di dunia," imbuh Shakira.

"Tapi ketika mereka mendengar kabar di sekolah dari teman-teman mereka, atau mereka menemukan beberapa berita online yang tidak menyenangkan, itu dapat memengaruhi mereka, kalian tahu?" tegasnya.



Lebih lanjut, Shakira juga mendeskripsikan situasi yang terjadi saat ini sebagai momen paling gelap dalam kehidupannya.

Ia menilai hubungan jangka panjang dengan bek Barcelona tersebut yang awalnya dirasa begitu suci malah dengan cepat berubah menjadi sesuatu yang vulgar dan murahan karena rumor perselingkuhan.

Lanjut ke sebelah...

Shakira Ogah Bahas Isu Perselingkuhan Pique


BACA HALAMAN BERIKUTNYA
HALAMAN :

TOPIK TERKAIT