Yugyeom GOT7 Ngaku Pernah Bokek Kala Pandemi Covid-19

CNN Indonesia
Selasa, 22 Agu 2023 07:10 WIB
Yugyeom GOT7 ngaku pernah bokek ketika pandemi Covid-19 karena minim aktivitas solo di tengah pembatalan seluruh agenda grup. (AOMG)
Jakarta, CNN Indonesia --

Member GOT7, Yugyeom, mengaku pernah mengalami fase bokek alias kesulitan keuangan semasa pandemi Covid-19. Menurutnya, hal itu juga terjadi karena tak memiliki jadwal solo sebanyak member lain dalam grupnya.

"Saya sedang aktif dengan GOT7 saat itu. Dan di antara member lainnya, saya yang paling sedikit memiliki promosi individual," kata Yugyeom GOT7 dalam acara bincang-bincang bersama YouTuber Draw Andrew beberapa waktu lalu.

"Saya tidak memiliki jadwal yang padat atau hal-hal semacam itu," tuturnya seperti diberitakan NME pada Senin (21/8).

Kondisi tersebut, diakui Yugyeom, sempat membuatnya kesulitan karena statusnya sebagai tulang punggung keluarga. Ia mengaku harus bertahan di tengah pembatalan seluruh jadwal panggung GOT7 karena Covid-19.

"Di rumah, saya masih menjadi tulang punggung keluargaku. Saya pikir itulah saat-saat yang agak sulit bagiku secara finansial, terutama karena semua pertunjukan juga dibatalkan," jelas Yugyeom.



Menghadapi situasi tersebut, Yugyeom mengaku merasa tertekan dan mengalami kelelahan mental. Ia merasa tidak nyaman karena tidak dapat melakukan apa-apa sehari-hari.

"Saya selalu menganggap diriku sebagai orang yang sangat positif. Saya selalu melihat diriku demikian di masa lalu, dan aku juga merasa begitu sampai baru-baru ini," ungkap Yugyeom.

"Tapi kemudian, saya juga mengalami masa sulit. Saya mengalami momen kelelahan mental," sambugnya.

Oleh sebab itu, Yugyeom lebih memilih fokus pada pembuatan musik setiap harinya demi mengatasi perasaan tertekan tersebut.

"Pada dasarnya, saya tinggal di kamar sepanjang hari, membuat lagu setiap hari," kata Yugyeom.

Pada Juni 2021, Yugyeom akhirnya merilis debut solo dengan mini album Point Of View: U, dengan single utama All Your Fault yang dibawakannya bersama GRAY.

Point Of View: U menjadi rilisan pertama Yugyeom sebagai artis solo setelah bergabung dengan label hip-hop asal Korsel, AOMG. Sebelumnya, Yugyeom bersama anggota GOT7 lainnya resmi meninggalkan agensi lama JYP Entertainment sejak Januari 2021.

Setelah resmi keluar dan membereskan hak-hak trademark dengan agensi lama, ketujuh member GOT7 secara resmi menjadi pemilik penuh trademark rights grup tersebut sejak Mei 2023 lalu.



Grup tersebut pun telah merilis mini album self-titled yang berisikan pesan dan terima kasih kepada semua yang menantikan mereka selama ini. Itu juga menjadi janji GOT7 kepada fan atau Ahgase bahwa mereka akan tetap kembali sebagai grup.

EP GOT7 memiliki lagu utama bertajuk NANANA yang ditulis dan dibuat sang leader JAY B. Lagu pop tersebut menjadi seperti hadiah bagi IGOT7 yang telah lama menunggu mereka kembali sebagai grup.

Sementara itu, Yugyeom baru-baru ini juga merilis single digital LOLO sebagai proyek terbarunya pada 24 Juli.



(far/chri)
KOMENTAR

ARTIKEL TERKAIT
TOPIK TERKAIT
TERPOPULER
LAINNYA DARI DETIKNETWORK