Venna Melinda Buka Suara soal Harta Verrell Bramasta Rp51 M di LHKPN
Venna Melinda buka suara mengenai harta putranya, Verrell Bramasta, yang tercatat lebih dari Rp51 miliar dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggaraan Negara (LHKPN). Ia mengaku bersyukur dengan hal tersebut.
Aktris tersebut bahkan menyatakan tidak memiliki harta sebanyak itu saat seusia anak laki-lakinya saat ini. Harta Verrel dalam LHKPN tercatat Rp51.884.841.000 dan diketahui karena ia kini menjabat sebagai anggota dewan.
"Alhamdulillah anak itu luar biasa rezekinya. Aku saja umur segitu belum kayaknya belum punya ya, jadi kalau sudah punya seperti itu," kata Venna Melinda seperti diberitakan detikcom, Rabu (20/11).
"Bagaimana me-maintain-nya berbuat baik karena sekali lagi begitu kita meninggal, Rp51 miliar, jabatan, tidak ada yang dibawa," kata Venna.
Venna kemudian menilai wajar harta putranya menembus Rp 51 miliar. Karena sebelum menjadi Anggota DPR, Verrell sudah bekerja keras di dunia entertainment.
"Ya wajar ya alhamdulillah, karena Verrell kan sinetronnya sudah berapa ratus episode, belum iklannya, belum YouTube channelnya dia, belum endorsement, dan memang beda kayak zaman saya enggak ada tayang tiap hari kalau zaman Verrell itu beda lah," tuturnya.
"Saya pikir di dunia sekarang digital ya semua orang bisa making money dari manapun platformnya," Venna menegaskan.
Venna Melinda kemudian meminta Verrell amanah dalam mengemban tugas sebagai wakil rakyat. Ia pun mendukung putranya dan berbagi pengalaman dengan dirinya yang sempat duduk di Senayan selama dua periode.
Verrell Bramasta kini menjadi anggota DPR fraksi PAN dan dipercaya masuk Komisi X yang tercatat membidangi pendidikan, olahraga, dan riset memegang peran strategis dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia.
Ketika masih menjabat sebagai anggota dewan, Venna Melinda juga bertugas di Komisi X DPR.
"Jadi aku tahu dan pasti kasih banyak masukan, khususnya untuk tim dia tenaga ahli dan aspri. Sekali lagi, politik itu kan dinamis ya, jadi waktu kita bisa saling menjaga adalah visi misi dari timnya Verrell harus sama kerja untuk masyarakat, jangan aneh-aneh," tuturnya.
(chri)