5 Rekomendasi Film Akhir Pekan, Superman-Sore: Istri dari Masa Depan

CNN Indonesia
Jumat, 11 Jul 2025 16:30 WIB

Hotel Sakura

Sarah (Clara Bernadeth) hidup dalam bayang-bayang kelam masa lalunya setelah ibunya tewas dalam kecelakaan motor. Rasa bersalah terus menghantui setiap langkah Sarah, membuatnya terjebak dalam penyesalan yang tak berujung.

Berharap dapat menebus dosanya, Sarah berulang kali cari cara berkomunikasi dengan arwah ibu, namun selalu berakhir sia-sia. Hingga, seorang pria misterius menawarkan metode rahasia yang konon dapat mempertemukannya dengan sang ibu.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tanpa ragu, Sarah pun mengikuti petunjuk itu. Namun, hidupnya berubah menjadi mimpi buruk. Teror supranatural mulai menghantui hari-harinya, membawa Sarah dalam misteri yang gelap dan berbahaya yang pernah ia bayangkan.

Film ini untuk penonton berusia 13 tahun ke atas.

[Gambas:Youtube]



Crayon Shin-chan the Movie: Our Dinosaur Story

Taman Dinosaurus menghidupkan kembali dinosaurus yang telah punah dan dibuka di Tokyo. Demam dinosaurus sedang menjadi tren di seluruh dunia dan tim Kasukabe menerima undangan khusus untuk menjelajahi taman baru tersebut.

Pada saat yang sama, Shiro bertemu dengan seekor dinosaurus kecil bernama Nana di tepi sungai. Nana kemudian jadi anggota keluarga Nohara dan tinggal bersama dengan Shinchan dan Shir.

Namun, Nana ternyata menyimpan rahasia mengejutkan yang mungkin tidak dibagikannya kepada siapa pun. Tiba-tiba, para dinosaurus kabur dari taman dan menyerbu Tokyo!

Film untuk semua umur ini tayang di bioskop.

[Gambas:Youtube]



Nintama Rantaro: Invincible Master of the Dokutake Ninja

Di Akademi Ninjutsu, Doi mengajar ninja muda Nintama. Suatu hari, ia pergi berperang melawan ninja dari klan saingan, tetapi menghilang tanpa jejak.

Para Nintama khawatir akan keselamatan Doi, terutama Sendaru, seorang yatim piatu perang yang tinggal bersamanya. Pada saat yang sama, Akademi menerima berita yang meresahkan bahwa saingan mereka di Kastil Dokutake mungkin sedang merencanakan sesuatu.

Para ninja senior kemudian menyusup ke kastil untuk menyelidiki, tetapi mereka dihentikan Tenki, yang wajahnya identik dengan Doi.

Film untuk penonton berusia 13 tahun ke atas ini tayang di bioskop.

[Gambas:Youtube]



(chri)

HALAMAN:
1 2
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER