Jakarta, CNN Indonesia --
Ratusan ribu massa kembali turun ke jalan menuntut Perdana Menteri Republik Ceko, Andrej Babis, mengundurkan diri dari jabatannya atas dugaan korupsi. Mereka juga menuntut pengunduran diri Menteri Kehakiman baru Babis Marie Benesova atas dugaan kompromi kasus hukum Babis. Aksi ini disebut demo anti-pemerintah terbesar setelah Revolusi Tenang atau Beludru pada 1939.