Satu Pria Jadi Pemanis Foto Grup Ibu Negara Anggota G20

CNN Indonesia
Sabtu, 29 Jun 2019 13:46 WIB
Kehadiran satu pria di tengah ibu negara membuktikan kalau wanita punya kesempatan untuk memimpin pemerintahan.
Foto bersama para pasangan kepala negara anggota G20. (Du Xiaoyi/Pool via REUTERS)
Jakarta, CNN Indonesia -- Selain kesepakatan antar kepala negara, KTT G20 juga diramaikan oleh kehadiran para pasangan tercintanya. Tercatat yang hadir dalam pertemuan tahun ialah 18 istri dan 1 suami.

Keberagaman tersebut terlihat saat seluruh pasangan kepala negara anggota G20 melakukan foto bersama di Kuil Tofuku-ji, Tokyo, Jepang, pada Jumat (28/6).

Ke-18 istri kepala negara termasuk Iriana Joko Widodo, Briggite Macron (istri Presiden Prancis Emmanuel Macron), Sophie Trudeau (istri PM Kanada Justin Trudeau), dan Akie Abe (istri PM Jepang Shinzo Abe).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Iriana Joko Widodo tampak cantik bersanggul dan berkebaya perpaduan warna oranye dan cokelat.

Diantara belasan wanita, terdapat juga satu pria, yakni Philip May yang merupakan suami dari PM Inggris Theresa May.

Terlihat menggunakan setelan kemeja biru muda dan jas hitam, ia berdiri paling kanan dalam foto sambil tersenyum ke arah pasangan kepala negara yang lain.

Satu Pria Jadi Pemanis Foto Belasan Ibu Negara Anggota G20Foto bersama di di Kuil Tofuku-ji, Tokyo, Jepang. (Xiaoyi/Pool via REUTERS)


Hadirnya satu "bapak negara" di tengah kumpulan ibu negara tentu saja menjadi pemandangan menarik, karena artinya kaum perempuan ternyata memiliki kesempatan memimpin sebuah pemerintahan.

Namun sayangnya suami Kanselir Jerman Angela Merkel, Joachim Sauer, tak hadir dalam kesempatan tersebut.

Istri dari Presiden AS Donald Trump, Melania Trump, juga tidak datang, meski ia datang ke KTT G20 ditemani oleh sang anak Ivanka Trump dan suaminya Jared Kushner.

Kebersamaan para istri dan suami kepala negara tak hanya saat berfoto bersama.

Sebelumnya mereka juga diajak berkeliling Jepang untuk wisata budaya dan sejarah serta tak lupa mencicipi makanan khas Negeri Sakura dan memberi makan Ikan Koi.

Iriana juga terlihat diajak selfie dengan sahabat-sahabat barunya itu.


[Gambas:Video CNN]

(ard)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER