
Sebuah ban berjalan atau conveyor belt dilaporkan terbakar di sebuah tambang di China, Minggu (27/9) dini hari. Hal ini menghasilkan karbon monoksida hingga tingkat yang berbahaya. Sebanyak 16 pekerja yang berada di bawah tanah tambang tersebut pun meninggal usai mengalami keracunan gas tersebut.