VIDEO: Kejaksaan Meksiko Temukan Terowongan untuk Pencurian

AFPTV | CNN Indonesia
Jumat, 20 Nov 2020 11:57 WIB
Jakarta, CNN Indonesia --

Sebuah terowongan sepanjang 135 meter ditemukan di Celaya, Meksiko. Terowongan ini diduga dibuat untuk mendukung aksi pencurian.

Kantor kejaksaan setempat melaporkan terowongan ini mengarah ke lemari besi sebuah perusahaan keamanan.

Namun, pencuri gagal menjangkau lemari besi itu karena alarm keamanan langsung berbunyi.

Terowongan dengan tinggi 1,70 meter dan lebar 1,4 meter ini terletak di sebuah rumah.

Terowongan rahasia biasa dibuat para pelaku kriminal di Meksiko, terutama di perbatasan dengan AS, untuk transaksi narkoba atau perdagangan manusia.


LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER