Arti Krung Thep Maha Nakhon, Calon Nama Baru Bangkok
Ibu kota Thailand, Bangkok, bakal berubah nama resmi menjadi Krung Thep Maha Nakhon. Walaupun begitu, nama Bangkok masih diakui.
Mengutip Banana Thai School, Krung Thep Maha Nakhon memiliki arti 'kota besar para bidadari.' Krung diartikan sebagai 'kota', biasanya merujuk pada ibu kota.
Sementara itu, Thep diartikan sebagai 'bidadari.' Maha memiliki arti 'besar,' dan nakhon memiliki arti 'kota.'
Nama Krung Thep sendiri sebenarnya tak asing bagi warga Thailand, mengingat sebutan itu telah lama ada. Sebagaimana dilansir Britannica, warga Thailand menyebut Bangkok sebagai Krung Thep. Kata ini berarti 'kota para bidadari.'
Krung Thep sendiri merupakan potongan dari nama lengkap Bangkok yang berbunyi: "Krung Thep Mahanakhon Amon Rattanakosin Mahinthara Ayuthaya Mahadilok Phop Noppharat Ratchathani Burirom Udomratchaniwet Mahasathan Amon Piman Awatan Sathit Sakkathattiya Witsanukam Prasit."
Dikutip dari Britannica nama ini berarti: "Kota Para Dewa, Kota Agung, Kediaman Buddha Zamrud, Kota Tak Tertembus (Ayutthaya) Dewa Indra, Ibu Kota Agung Dunia yang Diberkahi dengan Sembilan Permata Berharga, Kota Bahagia yang Berlimpah Istana Kerajaan Besar Yang Menyerupai Tempat Tinggal Surgawi Tempat Tinggal Dewa-Dewa yang Bereinkarnasi, Sebuah Kota yang Diberikan oleh Indra dan Dibangun oleh Wisnukarm.".
Sementara itu, perubahan nama Bangkok menjadi Krung Thep Maha Nakhon hanya bisa dilakukan setelah komite yang bertugas memeriksa rancangan Undang-Undang menyetujuinya.
Lihat Juga : |
Bangkok sendiri merupakan nama ibu kota Thailand yang biasa jadi sebutan oleh warga negara asing.