
Sedikitnya 17 orang tewas dan 17 lainnya masih hilang akibat banjir bandang di Provinsi Qinghai, China pada Kamis (18/8).
20 orang yang sebelumnya dinyatakan hilang telah berhasil diselamatkan pada Jumat (19/8) pukul 11.00 waktu setempat.
Lebih dari 4.500 tim gabungan dikerahkan untuk mencari korban yang masih hilang.
Sebanyak 1.249 orang telah dievakuasi dari daerah bencana.
Bencana tersebut telah berdampak pada 6.245 warga di enam desa di dataran tinggi Tibet itu.