Trump Unggah Foto Maduro Usai Ditangkap: Tangan Diborgol, Mata Ditutup

CNN Indonesia
Minggu, 04 Jan 2026 00:04 WIB
Trump mengunggah foto Presiden Venezuela Nicolas Maduro dalam tahanan di kapal angkatan laut AS, USS Iwo Jima, beberapa jam usai penangkapan. (AFP/HANDOUT)
Jakarta, CNN Indonesia --

Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengunggah foto Presiden Venezuela Nicolas Maduro dalam tahanan di kapal angkatan laut AS, USS Iwo Jima.

Gambar tersebut memotret kondisi Maduro beberapa jam setelah ia diculik oleh pasukan AS. Tangan Maduro terlihat diborgol dan memegang botol air.

"Nicolas Maduro di atas USS Iwo Jima," tulis Trump di platform Truth Social miliknya, Sabtu (3/1).

Selain diborgol, Maduro juga tampak dipakaikan penutup mata serta penutup telinga peredam suara. Ia mengenakan celana olahraga serta jaket abu-abu bermerek Nike.

Tidak jelas apakah Maduro berada di dekat istrinya, Cilia Flores, karena sang ibu negara tidak terlihat dalam foto tersebut.

Presiden Venezuela Nicolas Maduro dan istrinya, Cilia Flores, diseret keluar dari kamar tidur mereka oleh pasukan Amerika Serikat (AS).

Keduanya ditangkap tengah malam saat sedang tidur, menurut dua sumber yang mengetahui operasi tersebut kepada CNN.

Penangkapan dan penggerebekan Maduro dan ibu negara Venezuela dilakukan oleh Delta Force, satuan elite Angkatan Darat AS.

Seorang pejabat AS mengatakan penangkapan tersebut tidak menimbulkan korban di pihak Amerika.

Sebuah tim agen FBI juga turut mendampingi pasukan operasi khusus AS dalam penculikan Maduro, menurut sumber yang mengetahui operasi tersebut.

Maduro akan dibawa ke New York, di mana ia akan menghadapi dakwaan di pengadilan federal Manhattan.

Badan Penegakan Narkoba AS (DEA) bertahun-tahun menyiapkan dakwaan terhadap Maduro serta sejumlah petinggi militer Venezuela, menurut pejabat penegak hukum AS. Hal ini diperkirakan akan menjadi dasar dakwaan yang akan segera diumumkan ke publik.

Pagi tadi (3/1), Trump membuat pengumuman mengejutkan pada Sabtu (3/1) dengan menyatakan bahwa pasukan AS telah menangkap Presiden Venezuela, Nicolas Maduro.

Menurut Trump, saat ini Maduro beserta istrinya sedang diterbangkan keluar dari wilayah Venezuela, melansir New York Times, Sabtu (3/1).

Pengumuman penangkapan ini menandai puncak dramatis dari tekanan berbulan-bulan yang dilancarkan pemerintahan Trump untuk menggulingkan Maduro dari kursi pemerintahan di Venezuela.

Melalui platform media sosial miliknya, Truth Social, Trump menyatakan bahwa Amerika Serikat telah melancarkan "serangan skala besar terhadap Venezuela".

Ia menekankan operasi militer ini dilakukan "bekerja sama dengan aparat penegak hukum AS."

"Amerika Serikat telah menangkap Presiden Venezuela, Nicolas Maduro, dan sedang menerbangkannya keluar dari Venezuela," tulis Trump dalam unggahannya.

Sebelum pengumuman Trump, militer AS telah melakukan serangan militer di Caracas dan beberapa bagian negara Venezuela lainnya, yang memunculkan ledakan hebat di pangkalan militer utama Fortuna di kota tersebut pada Sabtu (3/1) pagi waktu setempat.

Saksi mata di Caracas sebelumnya juga melaporkan terlihat kepulan asap hitam pekat membumbung dari fasilitas militer Fortuna, disertai suara jet tempur yang terbang rendah.

(pta)
KOMENTAR

ARTIKEL TERKAIT
TOPIK TERKAIT
TERPOPULER
LAINNYA DARI DETIKNETWORK