Bandung, CNN Indonesia -- Duet Sudrajat dan Ahmad Syaikhu akan mengirimkan berkas pendaftaran pasangan calon peserta Pilgub Jawa Barat ke KPUD Jabar hari ini, Rabu (10/1). Pasangan yang diusung Gerindra, PKS, dan PAN itu dijadwalkan tiba di KPUD Jabar sekitar pukul 13.00 WIB.
Peserta Pilgub Jabar yang telah mendaftar sebelumnya adalah Ridwan Kamil-Uu Ruzhanul Ulum, Selasa pagi (9/1), yang kemudian disusul oleh duet Deddy Mizwar-Dedi Mulyadi siang harinya.
Pasangan terakhir yang rencananya akan mendaftar ke KPUD Jabar hari ini adalah Tubagus Hasanudin-Anton Charliyan. Pasangan yang diusung PDIP ini dijadwalkan tiba di KPUD Jabar sekitar pukul 15.00 WIB.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Untuk hari ini sudah dijadwalkan berdasarkan masing-masing liaison officer (LO) bakal pasangan calon. Mudah-mudahan hari ini, proses pendaftaran bisa lancar seperti kemarin," kata Ketua KPUD Jabar Yayat Hidayat, Rabu (10/1).
Yayat menerangkan, semua paslon diharapkan membawa seluruh persyaratan pencalonan maupun syarat calon.
"Formatnya sama. Untuk berkas pencalonan ada lima item, sedangkan untuk syarat calon ada sekitar 17 item," jelasnya.
Empat bakal pasangan calon peserta Pilgub Jabar akan bertarung memperebutkan kekuasaan di tanah Pasundan. Mereka telah mengantongi syarat dukungan kursi legislatif Jawa Barat.
Ridwan-Uu diusung oleh PPP (9 kursi), PKB (7 kursi), NasDem (5 kursi), dan Hanura (3 kursi). Dedy Mizwar-Dedi Mulyadi didukung Golkar (17 kursi) dan Demokrat (12 kursi).
Sudrajat dan Syaikhu didukung Gerindra (11 kursi), PKS (12 kursi), dan PAN (4 kursi). PDIP, satu-satunya partai yang punya 20 kursi di Jabar, mengusung duet TB Hasanuddin-Anton Charliyan.
(hyg)