Jakarta, CNN Indonesia -- Direktur Utama PT TransJakarta Budi Kaliwono memberikan layanan gratis kepada seluruh relawan Asian Games 2018. Pihaknya telah menyiapkan kartu khusus (ID Card) bagi 13 ribu relawan (
volunteer) Asian Games.
"13 ribu relawan akan dapat ID yang terintegrasi dengan transjakarta, nanti naik TJ gratis," kata Budi Kaliwono melalui siaran pers yang diterima
CNNIndonesia.com, Senin (23/7).
Budi menyebut ID card itu nantinya akan diberikan sebelum Agustus 2018. Untuk hal ini, pihaknya bekerja sama dengan Komite Penyelenggaraan Asian Games Indonesia (INASGOC) dan sejumlah bank.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
"Fasilitas
ID Card Volunteer Asian Games Terintegrasi Transjakarta ini akan berlaku mulai 1 Agustus hingga 15 September bagi seluruh relawan Asian Games 2018," kata Budi.
 Budi Kaliwono. (CNN Indonesia/Adhi Wicaksono) |
Ia mengatakan kartu khusus itu diharapkan bisa membantu para relawan melaksanakan tugas-tugasnya dalam menyukseskan pesta multiolahraga se-Asia yang akan digelar 18 Agustus-2 September 2018.
Lewat kartu khusus tersebut, sambung Budi, para relawan akan lebih mudah berpindah-pindah dengan memanfaatkan layanan gratis Transjakarta.
Agar tak mudah disalahgunakan bukan relawan, Budi menyatakan kartu khusus itu bakal dilengkapi foto maupun nama yang bersangkutan.
Selain relawan, ID Card Asian Games Terintegrasi Transjakarta juga diberikan kepada media massa untuk memfasilitasi pelaksanaan wartawan yang meliput gelaran pesta olahraga internasional tersebut.
Selain itu, untuk turut mendukung transportasi para atlet dan ofisialnya, Transjakarta mempersiapkan 350 bus.
Asian Games Indonesia digelar di dua kota yakni Jakarta dan Palembang (Sumatera Selatan).
Pemprov DKI Jakarta telah menerbitkan sejumlah kebijakan menjelang Asian Games 2018. Dua di antaranya adalah perluasan lalu lintas Ganjil-Genap, dan larangan pemotongan kurban di radius 1 kilometer equestrian (arena pacuan kuda) Pulomas, Jakarta Timur.
(kid/gil)