Polisi Buru Pelaku Penusukan Pengunjung di Pantai Ancol

CNN Indonesia
Selasa, 02 Jul 2019 12:37 WIB
Kabid Humas Polda Metro Jaya menyatakan terkait penusukan pengunjung yang berawal dari percekcokan di Pantai Ancol, polisi masih melakukan penyelidikan.
Ilustrasi (Istockphoto/joebelanger)
Jakarta, CNN Indonesia -- Polisi masih melakukan penyelidikan terkait aksi penusukan terhadap pengunjung di pantai, Ancol.

Akibat penusukan di Pantai Beach Pool Taman Impian Jaya Ancol tersebut, pengunjung atas nama Hilarius Ladja tewas, Minggu (30/6).

Berdasarkan keterangan tiga saksi mata yaitu FS, BP, dan YIP yang ada di lokasi, peristiwa yang berujung penusukan itu diawali dengan adu mulut pelaku dengan korban.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Besar Argo Yuwono mengatakan pihaknya telah menerima laporan polisi terkait peristiwa penusukan di Ancol.

"Petugas piket (Polres Jakarta Utara) mendapat laporan telepon dari warga bahwa ada korban meninggal di RSCM, petugas pun langsung menuju lokasi dan ternyata benar ada korban penusukan," ujarnya saat dikonfirmasi, Selasa (2/7).


Kapolres Jakarta Utara Kombes Budhi Herdi Susianto mengatakan saat peristiwa tersebut, Hilarius dan tiga temannya sedang minum-minum. Mereka kemudian didatangi oleh segerombol orang hingga akhirnya terjadi cekcok.

Dalam perkelahian tersebut, Hilarius mengalami sembilan luka tusukan. Hilarius pun meninggal saat dibawa ke rumah sakit.

"Korban itu sempat mengalami sembilan tusukan saat itu. Kemudian saksi, dia langsung hubungi pihak kepolisian dan pihak Ancol. Pihak Ancol datang dan dibawa dengan mobil ambulans Ancol untuk ke rumah sakit," ujar Budhi.

Budhi mengatakan hingga kini pihaknya masih memburu pelaku penusukan di Pantai Ancol.

(gst/kid)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER