Motif Pemabuk Keroyok Pegawai Hotel Bekasi: Kesal Ditolak

CNN Indonesia
Selasa, 05 Jan 2021 14:04 WIB
Pengeroyok pegawai hotel di Bekasi mengaku kesal karena ditolak saat akan nongkrong di kafe hotel tersebut.
Ilustrasi. Motif pemabuk keroyok pegawai hotel di Bekasi lantaran kesal ditolak nongkrong di kafe hotel. (Foto: Istockphoto/stevanovicigor)
Jakarta, CNN Indonesia --

Tiga orang pengeroyok pegawai sebuah hotel di wilayah Cikarang Selatan, Kabupaten Bekasi melakukan aksinya lantaran kesal.

Ketiganya diketahui datang ke hotel untuk meminta izin nongkrong di kafe hotel tersebut pada Minggu (3/1) dini hari. Namun, rencana ketiga orang itu ditolak oleh pihak hotel.

Dari ketiga orang itu, seorang berinisial M diketahui sebagai pelaku utama dan dalam keadaan mabuk. Sedangkan dua orang lainnya tidak dalam pengaruh alkohol.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"(Motifnya) hanya karena kesal dan kondisi si M ini mabuk," kata Kapolsek Cikarang Selatan Kompol Sukadi saat dihubungi, Selasa (5/1).

M yang tersulut emosi langsung memukul pegawai hotel. Kemudian, dua orang lainnya yang merupakan anak buah M, ikut mengeroyok.

"M ini kan bosnya, melihat itu, anak buahnya yang dua ikut mukulin juga. Jadi secara spontanitas aja mukulinnya tidak ada merencanakan," tutur Sukadi.

Usai kejadian, ketiga orang tersebut langsung diamankan. Mereka kemudian diperiksa dan dimintai keterangan sebagai saksi.

Berdasarkan hasil pemeriksaan itu, kata Sukadi, ketiganya kemudian ditetapkan sebagai tersangka. Kini, mereka tengah menjalani pemeriksaan dalam kapasitasnya sebagai tersangka.

"Baru diperiksa sebagai tersangka, apakah ditahan atau tidak nanti setelah pemeriksaan tersangka selesai," ujarnya.

Disampaikan Sukadi, ketiga tersangka itu dikenakan Pasal 170 KUHP tentang pengeroyokan dengan ancaman 7 tahun penjara.

Pegawai hotel itu pun mengalami luka di sekitar bagian kepala, mulai dari bibir hingga jidat.

(dis/psp)


[Gambas:Video CNN]
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER