Tingkatkan SDM, Pemprov DKI Gelar Pelatihan Kerja Kolaborasi

Pemprov DKI Jakarta | CNN Indonesia
Kamis, 11 Feb 2021 12:37 WIB
Pemprov DKI Jakarta berkolaborasi dengan berbagai perusahaan di beragam bidang mengadakan pelatihan kerja untuk meningkatkan kualitas SDM. (Foto: Arsip Pemprov DKI Jakarta)
Jakarta, CNN Indonesia --

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta membuka kesempatan kolaborasi di berbagai bidang lewat program Kolaborasi Sosial Berskala Besar (KSBB). Kepala Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Energi Andri Yansyah menyebut, partisipasi aktif merupakan kata kunci, di mana pemerintah menyediakan sistem kolaborasi untuk masyarakat yang ingin turut membangun kota atas inisiatif sendiri.

Di bidang ketenagakerjaaan, program KSBB menggencarkan pelatihan kerja bersama berbagai perusahaan di Jakarta. Andri mengatakan, KSBB ketenagakerjaan melalui program pelatihan kerja ini bertujuan meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM).

"Kualitas SDM penting untuk terus ditingkatkan. Salah satunya melalui peningkatan kompetensi pencari kerja, dengan melibatkan dunia usaha dan dunia industri dan/atau instansi lain, sehingga tercipta link and match agar pencari kerja mampu berdaya saing dan berwirausaha," ungkap Andri.

Sebelumnya, Badan Pusat Statistik menyatakan jumlah pengangguran di Jakarta per Agustus 2020 adalah sebanyak 572.780 orang atau sebesar 10,95 persen. DI tahun yang sama, program kolaborasi yang melatih soft skill dan hard skill itu tercatat melibatkan 31 kolaborator dan diikuti 3.591 peserta. Sasarannya, para pencari kerja serta mereka yang dirumahkan.

"Kami harap setelah pelatihan, peserta akan mendapatkan peningkatan skill atau keterampilan. Bahkan ada beberapa kolaborator yang memberikan bantuan alat kerja, hal itu kami harap dapat dimanfaatkan para peserta untuk bekal menjadi wirausaha. Selain itu dari pelatihan juga peserta akan mendapatkan informasi lowongan kerja," kata Andri.

Untuk tahun 2021, Andri memastikan pihaknya masih akan terus menyelenggarakan program pelatihan kolaborasi di beragam bidang, termasuk bidang elektro, IT, desain grafis, tata boga, tata busana, tata rias, UMKM, serta transportasi. Pelatihan akan digelar secara daring, blended, dan luring dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan ketat.

(rea)
KOMENTAR

ARTIKEL TERKAIT
TOPIK TERKAIT
TERPOPULER
LAINNYA DARI DETIKNETWORK