Terjerat Sabu, Polisi Riau Tewas Akibat Serangan Jantung

CNN Indonesia
Rabu, 17 Mar 2021 19:34 WIB
Anggota Polda Riau Kompol ZM diduga terlibat dalam peredaran narkoba jenis sabu. Saat ditangkap, ditemukan sabu seberat 1 kg.
Polisi yang kedapatan membawa sabu seberat 1 kg tewas terkena serangan jantung. Ilustrasi (Istockphoto/RichLegg)
Jakarta, CNN Indonesia --

Anggota Polda Riau Kompol ZM, yang ditangkap pada Sabtu (14/3), meninggal dunia sebelum sempat diproses hukum terkait kepemilikan narkoba jenis sabu seberat 1 kilogram (Kg).

"Tim Satgas Antinarkoba menangkap pelaku Z dengan barang bukti satu kilogram sabu-sabu di Jalan Soekarno Hatta," kata Kepala Bidang Humas Polda Riau Kombes Sunarto seperti dilansir dari Antara, Rabu (17/3).

Setelah ditangkap, Kompol ZM langsung dibawa ke Mako Brimob Polda Riau. Namun, Kompol ZM mengalami serangan jantung.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Pelaku tak sadarkan diri saat tiba di Mako (Brimob). Kemudian meninggal dunia di RS Bhayangkara Polda Riau," kata Sunarto.

Sunarto mengatakan Kompol ZM memang memiliki riwayat penyakit jantung.

ZM sendiri merupakan mantan Kepala Kepolisian Sektor Siak Hulu. Jabatan terakhir yang diemban oleh ZM adalah anggota di Direktorat Pembinaan Masyarakat (Ditbinmas) Polda Riau.

(antara/dis/fra)


[Gambas:Video CNN]
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER