KSAL soal Komandan Marinir Dijabat Bintang Tiga: Tinggal Harmonisasi

CNN Indonesia
Selasa, 27 Sep 2022 18:17 WIB
KSAL Laksamana Yudo Margono mengatakan rencana Komandan Korps Marinir TNI Angkatan Laut (TNI AL) akan dipimpin jenderal bintang tiga masih berproses.
Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana Yudo Margono mengatakan rencana Komandan Korps Marinir (Dankormar) TNI Angkatan Laut (TNI AL) akan dipimpin jenderal bintang tiga masih berproses. (ANTARA FOTO/ASPRILLA DWI ADHA)
Jakarta, CNN Indonesia --

Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana Yudo Margono mengatakan rencana Komandan Korps Marinir (Dankormar) TNI Angkatan Laut (TNI AL) akan dipimpin jenderal bintang tiga masih berproses.

Ia menyebut rencana itu tinggal melalui tahap harmonisasi di Kemenpan-RB

"Tinggal harmonisasi dengan PAN RB, Kementerian PAN RB. Jadi untuk validasi organisasi yang baru, termasuk Marinir nantinya bintang tiga. Kodamar juga masuk dalam situ," kata Yudo di Lapangan Arafuru Koarmada I, Jakarta Pusat, Selasa (27/9).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ia meminta semua pihak bersabar terkait kapan kepastian Korps Marinir dijabat perwira tinggi bintang tiga.

Diketahui, saat ini, Komandan Korps Baret Ungu itu diketahui dijabat oleh perwira tinggi bintang dua atau mayor jenderal.

"Ya tentunya jawaban saya, sabar. Sudah dalam proses kita udah susun untuk uji naskah, kita buat, konsep kan naskah, sudah uji naskah," ucapnya.

Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa sebelumnya mengatakan nantinya, validasi organisasi tersebut tidak hanya terhadap Angkatan Laut, namun juga untuk Angkatan Darat dan Angkatan Udara.

"Perpres Nomor 66 lalu kan itu tahun 2019 akhir kalau tidak salah, itu sudah dibuat presiden. Sekarang kita akan lakukan secara serempak seluruh angkatan untuk supaya jangan bolak-balik. Jadi mana yang perlu dinaikkan sesuai dengan tanggung jawabnya yang memang lebih besar," kata Andika beberapa waktu lalu.

(yoa/isn)


[Gambas:Video CNN]
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER