FORMULA 1
Preview F1 Grand Prix Jepang
CNN Indonesia
Kamis, 02 Okt 2014 17:56 WIB
Catatan: Artikel ini merupakan opini pribadi penulis dan tidak mencerminkan pandangan Redaksi CNNIndonesia.com
Jakarta, CNN Indonesia -- Persaingan di Sirkuit Suzuka yang akan menjadi tempat gelaran Formula 1, Minggu (5/10) diprediksi akan paling didominasi oleh duo Mercedes, Nico Rosberg dan Lewis Hamilton.Suzuka merupakan salah satu sirkuit bersejarah di Jepang. Di sirkuit sepanjang 5,807 km ini akan ada penentuan hasil akhir siapa yang akan meraih gelar juara dunia musim 2014.
Arena Formula 1 ini merupakan salah satu sirkuit yang sulit ditaklukkan. Treknya begitu dinamis dengan kombinasi tikungan cepat dan lambat. Lintasan Suzuka juga tidak bersahabat dengan ban, dan memaksa Pirelli menyiapkan dua ban kategori hard di GP kali ini.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Melirik ke peta persaingan, duel Hamilton dan Rosberg akan semakin memanas di Jepang. Rosberg yang menginginkan gelar juara harus bisa menggagalkan rekan satu timnya tersebut.
Fokus Rosberg tak hanya pada Hamilton. Pembalap muda Max Versteppan yang akan memulai debutnya di Sirkuit Suzuka juga ditengarai akan jadi sandungannya.
Meski duel Hamilton dan Rosberg akan menyita perhatian, potensi tim Red Bull juga masih besar untuk mengisi podium. Perlu diingat pada dua seri sebelumnya, duo Red Bull, Sebastian Vettel dan Daniel Ricciardo berpeluang finis di barisan depan.
Sirkuit Suzuka
Panjang lap: 5.807 km
Jumlah lap: 53
Panjang lintasan: 307.471 km
Batas kecepatan pit: 80km/h