Pacquiao Hanya Gunakan Tangan Kiri Saat Latih Tanding

Putra Permata Tegar Idaman | CNN Indonesia
Minggu, 12 Apr 2015 19:15 WIB
Freddie Roach ingin Manny Pacquiao kembali menjadi petinju kidal murni yang menitikberatkan pada kekuatan pukulan kirinya pada laga lawan Mayweather Jr.
Manny Pacquiao mengasah pukulan tangan kirinya dalam laga lawan (REUTERS/Lucy Nicholson)
Jakarta, CNN Indonesia -- Manny Pacquiao adalah petinju kidal yang memiliki pukulan kiri yang mematikan. Hal itulah yang ingin ditegaskan oleh kubu Pacquiao saat mereka menggelar latihan 12 ronde dengan hanya menggunakan tangan kiri.

Pukulan straight, hook, dan uppercut kiri dari Pacquiao sejauh ini telah banyak menelan korban. Mereka pun ingin menjadikan Floyd Mayweather Jr. dalam daftar korban berikutnya.

"Kami melakukan latih tanding selama 12 ronde dengan Pacquiao hanya menggunakan tangan kirinya," ucap pelatih Pacquiao, Freddie Roach seperti dikutip dari LA Times.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurut Roach, latihan seperti ini sangatlah berguna bagi Pacquiao dalam pertandingan menghadapi Maweather Jr. nantinya.

"Latihan seperti ini berhubungan dengan memori otot. Latihan ini akan mempermudah Pacquiao saat ia menghadapi situasi pertarungan sebenarnya nanti," kata Roach.

"Dalam beberapa pertarungan terakhir, Pacquiao lebih sering menjatuhkan pilihan dengan pukulan tangan kanan. Karena itu, saya ingin mengembalikan karakternya sebagai petinju kidal seutuhnya," tutur Roach melanjutkan.

Selain pukulan tangan kiri, senjata lain yang bakal digunakan Pacquiao dalam pertarungan menghadapi Mayweather Jr. nanti adalah kecepatan. Kubu Pacquiao yakin kecepatan yang dilatih Pacquiao selama ini bakal membuat Pacman dengan mudah merangsek masuk ke dalam area pertahanan Mayweather Jr.

"Tidak ada tempat untuk lari dan bersembunyi bagi Mayweather Jr. di ring nanti," kata Roach tanpa ragu. (ptr/ptr)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER