Barcelona, CNN Indonesia -- Barcelona tidak hanya akan mengulang sukses musim 2008/2009 jika mampu meraih treble musim ini. Lionel Messi dan kawan-kawan berpeluang memecahkan rekor kemenangan dalam satu musim.
Seperti dikutip dari
Sport.es, Barcelona butuh dua kemenangan lagi untuk menjadi tim pertama sepanjang sejarah klub asal Katalonia itu yang mampu meraih 50 kemenangan dalam satu musim.
Barcelona akan mampu melakukannya jika berhasil mengalahkan Athletic Bilbao di final Piala Raja (30/5) dan Juventus pada final Liga Champions, 6 Juni mendatang.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sejauh ini Barcelona sudah meraih 48 kemenangan di tiga kompetisi berbeda: 30 kemenangan di La Liga, 10 kemenangan di Liga Champions, dan delapan kemenangan di Piala Raja.
Total Barcelona meraih 48 kemenangan dari 58 pertandingan. Hal itu membuat persentase kemenangan tim besutan Luis Enrique itu 82,7 persen per pertandingan.
Barcelona hanya kalah enam kali musim ini, empat di antaranya terjadi di La Liga dan dua lainnya di Liga Champions. Sedangkan empat hasil imbang lainnya terjadi di La Liga.
Barcelona sudah memastikan gelar La Liga musim ini dengan memenangi persaingan melawan Real Madrid. Enrique akan menyamai rekor Josep Guardiola yang merebut treble musim 2008/2009 jika mampu memenangi dua pertandingan tersisa.
Statistik kemenangan Barcelona musim 2014/2015:La Liga: 30 (dari 38 pertandingan) 78,9 persen rasio kemenangan
Liga Champions: 10 (dari 12 pertandingan) 83,3 persen rasio kemenangan
Piala Raja: 8 (dari 8 pertandingan) 100 persen rasio kemenangan
Keseluruhan: 48 (dari 58 pertandingan) 82,7 persen rasio kemenangan
(har/har)