Cruyff Paparkan Perbedaan Messi dan Ronaldo

Martinus Adinata | CNN Indonesia
Rabu, 07 Okt 2015 12:02 WIB
Ada satu hal yang membuat Johan Cruyff memilih Lionel Messi sebagai pemain terbaik dunia dibandingkan Cristiano Ronaldo. Apakah itu?
Cristiano Ronaldo (kanan) dan Lionel Messi (kiri) bersaing kembali untuk terpilih sebagai pemain terbaik dunia, Ballon d'Or 2015. (REUTERS/Eric Gaillard)
Jakarta, CNN Indonesia -- Perdebatan mengenai siapa yang terbaik di antara Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo tak kunjung menemukan titik temu.

Namun, bagi legenda Barcelona dan tim nasional Belanda, Johan Cruyff, terdapat perbedaan jelas dalam diri dua pemain tersebut.

"Cristiano merupakan seorang pemain hebat, tetapi dia adalah pencetak gol. Dia tidak akan pernah menjadi pemain yang mampu membangun sebuah tim atau membuat tim bermain bagus," ujar Cruyff seperti dikutip AS.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Saat menjadi pembicara dalam acara Aspire4Sports di Berlin, Cruyff mengaku lebih menyukai pemain seperti Messi.

Menurutnya pemain seperti Messi itu tak hanya sekedar mampu mencetak gol, tapi juga memberikan suplai pada rekan-rekannya di atas lapangan.

"Peran Cristiano lebih fokus pada penyelesaian akhir, sedangkan Messi merupakan seorang team player. Dia membantu rekan-rekannya dengan banyak operan dan assist," ujar Cruyff melanjutkan.

"Bagi saya itulah perbedaan antara menjadi pemain hebat dan pencetak gol hebat. Hanya sedikit orang yang mengerti perbedaan tersebut dan hal itu juga sulit dijelaskan karena tak akan ada yang mengerti."

Atas dasar itu Cruyff pun merasa Messi lebih berhak atas penghargaan pemain terbaik dunia, Ballon d'Or, tahun ini.

"Tak ada perdebatan. (saat ini) tak ada pemain yang berada di level yang sama dengannya. Penghargaan akan kembali menjadi miliknya," ucap Cruyff menambahkan. (kid/kid)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER