Tate Ingin Kacaukan Tarung Ulang Rousey-Holm
Arby Rahmat | CNN Indonesia
Jumat, 04 Mar 2016 01:51 WIB
Jakarta, CNN Indonesia -- Petarung perempuan UFC, Miesha Tate ingin mengacukan upaya tarung ulang atara Ronda Rousey dan Holly Holm.
Pasalnya, Tate akan bertarung melawan Holm dalam ajang UFC 196 pada Sabtu (5/3) malam waktu setempat. Dan, pemenang dari pertarungan itu akan menjadi lawan Rousey selanjutnya.
Beberapa hari yang lalu, Rousey memilih untuk mendukung Holm dalam duel melawan Tate. Rousey tidak ingin Holm dikalahkan oleh petarung selain dari dirinya.
"Jika itu yang dia mau, mohon maaf, tapi saya akan mengacaukan keinginnannya (Rousey)," ucap Tate seperti dikutip dari USA Today. "Saya yakin akan menang. Oleh karena itu, mereka (Rousey dan Holm) harus menyesuaikan rencana pertarungannya."
Tate bergabung di UFC pada Februari 2013. Dalam lima pertarungan di UFC, perempuan berlatar belakang ilmu bela diri gulat dan Jiu-Jitsu Brasil ini mencatat tiga kemenangan angka dan dua kali kalah (TKO dan Submission).
Meski ingin mengacaukan rencana Rousey-Holm, Tate mengaku dirinya pun ingin melihat laga ulang dua petarung perempuan tersebut.
"Saya pun tertarik untuk melihat pertarungan ulang itu," kata Tate. "Saya pikir laga pertama sangat menarik dan saya penasaran untuk melihat penyesuaian seperti apa yang dibuat oleh pihak Ronda jika Holy dapat bertarung melawannya kembali." (kid)
Pasalnya, Tate akan bertarung melawan Holm dalam ajang UFC 196 pada Sabtu (5/3) malam waktu setempat. Dan, pemenang dari pertarungan itu akan menjadi lawan Rousey selanjutnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tate bergabung di UFC pada Februari 2013. Dalam lima pertarungan di UFC, perempuan berlatar belakang ilmu bela diri gulat dan Jiu-Jitsu Brasil ini mencatat tiga kemenangan angka dan dua kali kalah (TKO dan Submission).
"Saya pun tertarik untuk melihat pertarungan ulang itu," kata Tate. "Saya pikir laga pertama sangat menarik dan saya penasaran untuk melihat penyesuaian seperti apa yang dibuat oleh pihak Ronda jika Holy dapat bertarung melawannya kembali." (kid)