Penyerang Liga Inggris Nyaris Jadi Korban Bom Brussels

Martinus Adinata | CNN Indonesia
Selasa, 22 Mar 2016 21:01 WIB
Penyerang Norwich City Diemerci Mbokani sedang berada di bandara pinggiran kota Brussels, Zaventem, saat ledakan bom terjadi di sana, Selasa (22/3).
Situasi pengamanan di luar bandara Brussels usai teror bom, 22 Maret 2016. (REUTERS/Reuters TV)
Jakarta, CNN Indonesia -- Serangan teror yang melanda Brussels, Belgia, turut menyeret salah satu pemain Liga Primer Inggris, Dieumerci Mbokani. Pria yang memperkuat Norwich City itu ada di dalam bandara Zaventem saat teror bom terjadi, Selasa (22/3).

Mbokani kala itu berada di sana sebagai bagian dari rangkaian penerbangan menuju negara asalnya, Republik Kongo. Ia akan memperkuat timnas Kongo untuk melawan Angola dalam ajang kualifikasi Piala Afrika.

Namun, pria berusia 30 tahun itu cukup beruntung. Pasalnya ia tak mengalami cedera dalam serangan yang menewaskan lebih dari dua lusin jiwa itu.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Norwich City dapat mengonfirmasi Dieumerci Mbokani berada di Brussels ketika serangan teror pagi ini terjadi. Penyerang pinjaman Dinamo Kiev itu tidak terluka tetapi cukup terguncang dalam serangan teror yang mengakibatkan sejumlah orang terbunuh dan terluka," demikian pernyataan resmi dari Norwich seperti dikutip dari Mirror, Selasa (22/3)..

"Klub saat ini berada dalam dialog konstan dengan Dieumerci, yang telah kembali ke negaranya bersama keluarganya. Seluruh pihak di Norwich juga mendoakan semua pihak korban dan keluarganya yang berada di Belgia."

Dieumerci yang berada di Brussels bersama rekan senegaranya, Cedric Bakambu, yang bermain sebagai penyerang untuk klub La Liga Spanyol, Villarreal. Sama halnya Dieumerci, Bakambu juga telah dikonfirmasi selamat dari serangan teror.

Melalui pernyataan resminya, timnas Kongo memastikan Mbokani dan Bakambu berada dalam kondisi baik-baik saja dan selamat dari serangan teror yang terjadi di Brussels, Belgia.

Dieumerci dipinjam Norwich City dari Kiev sejak musim panas lalu hingga akhir musim ini. Sepanjang musim ini ia telah bermain sebanyak 23 kali di Liga Inggris, mencetak empat gol, dan menyumbang satu assist. Dari 23 laga itu, ia 23 kali bermain sebagai penyerang pengganti, dan empat kali ditarik keluar.

Sementara itu Bakambu merupakan salah satu pemain inti bagi Villareal. Sepanjag muskm ini ia telah mencetak 11 gol dan empat assist bagi Villareal di La Liga.

Selain itu, ia pun mencetak lima gol dari sembilan pertandingan bersama tim dengan julukan Yellow Submarine itu di Liga Eropa. Dua gol di antaranya mengantar Villareal ke babak perempat final Liga Eropa. Villareal kelak akan bertemu Sparta Praha. (kid)
TOPIK TERKAIT
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER