Sampaoli Bela Messi dari Kritik

CNN Indonesia
Kamis, 06 Apr 2017 19:07 WIB
Pelatih Sevilla Jorge Sampaoli tidak setuju dengan kritikan yang terlalu banyak diterima kompatriotnya, Lionel Messi di Timnas Argentina.
Jorge Sampaoli membela Lionel Messi dari kritikan berlebihan kepada penyerang Timnas Argentina itu. (REUTERS/Marcos Brindicci)
Jakarta, CNN Indonesia -- Pelatih Sevilla Jorge Sampaoli membela Lionel Messi dari kritikan publik sepak bola Argentina. Sebagai kompatriot, Sampaoli menilai tidak adil bagi Messi yang terus mendapatkan kritikan dari publik sendiri.

Messi mendapatkan kritikan bahkan cemoohan ketika dirinya dijatuhi hukuman larangan empat kali bertanding di laga internasional bersama Argentina.

Sanksi skors itu dikenakan menyusul insiden Messi yang mencaci maki asisten wasit kala Argentina mengalahkan Chile 1-0 di Buenos Aires, pada kualifikasi Piala Dunia 2018.

"Saya tidak setuju bahwa pemain terbaik dunia terlalu dikritik bahkan jika ia seorang Argentina," ujar Sampaoli usai timnya dikalahkan Barcelona 0-3 di Stadion Camp Nou, Rabu (5/4) malam waktu setempat, seperti dikutip dari FourFourtwo.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Messi sendiri absen pada laga itu lantaran akumulasi lima kartu kuning di Barca musim ini.

Ia mengatakan, absennya Messi di Timnas Argentina merupakan kerugian bagi negaranya di kualifikasi Piala Dunia 2018.

"Terlalu banyak beban bagi kami dan kami bangga pemain terbaik di dunia berasal dari negara kami," tegas Sampaoli.

Saat Messi absen, Argentina memang langsung mendapatkan dampak buruknya. Tim Tango kalah 0-2 dari tuan rumah Bolivia pada laga lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Amerika Selatan.

LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER