Abu Gunung Agung Sampai ke Stadion Markas Bali United

Titi Fajriyah | CNN Indonesia
Senin, 27 Nov 2017 12:40 WIB
Abu vulkanik Gunung Agung mulai menyelimuti lapangan Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, yang menjadi markas klub Liga 1 Bali United.
Markas Bali United, Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, mulai dilapisi abu vulkanik Gunung Agung. (Dok. Bali United)
Jakarta, CNN Indonesia -- Letusan Gunung Agung di Bali telah menyebarkan abu vulkanik yang juga sampai ke daerah Gianyar. Meski tipis, abu vulkanik juga mulai menyelimuti Stadion Kapten I Wayan Dipta yang menjadi markas dari Bali United.

Kepala Pengelola Stadion I Wayan Dipta, I Ketut Suantika, membenarkan perihal erupsi Gunung Agung. Namun, ia memastikan untuk wilayah Gianyar masih tetap aman.

"Erupsi memang, tapi kalau stadion di Gianyar tidak mengganggu pandangan dan pernapasan. Jadi masih tahap aman, masih bisa buat latihan," kata I Ketut Suantika kepada CNNIndonesia.com, Senin (27/11).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Abu (vulkanik Gunung Agung) sebenarnya sudah dari kemarin sampai di Gianyar, ada sedikit (abu), tapi tidak setebal di Karangasem dan Klungkung. Kalau saya baca berita letusan anginnya berembus ke utara, ke laut," sambungnya.
Abu vulkanik mulai berjatuhan ke rerumputan lapangan Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar. Abu vulkanik mulai berjatuhan ke rerumputan lapangan Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, yang menjadi markas Bali United. (ANTARA FOTO/Nyoman Budhiana)
Kondisi Stadion I Wayan Dipta saat ini juga sedikit-sedikit mulai tertutup abu. Namun, stadion tidak akan digunakan sementara untuk latihan Bali United.

Selain tim masih diliburkan, Stadion I Wayan Dipta juga kini sedang direnovasi jelang penampilan di Piala AFC. Perbaikan dilakukan mulai rumput juga bangunannya, termasuk penambahan beberapa ruangan di dalam stadion.
Stadion I Wayan Dipta Gianyar saat ini tengah mengalami tahap renovasi untuk kemungkinan Bali United tampil di Piala AFCStadion I Wayan Dipta Gianyar saat ini tengah mengalami tahap renovasi untuk kemungkinan Bali United tampil di Piala AFC. (Dok. Bali United)
"Kalau rumput kami memang lagi disiapkan, lagi recovery jadi sama sekali sedang tidak bisa digunakan untuk aktivitas bermain bola."

"Supaya dia landai, tidak ada lubang dan ketebalan rumput supaya kita bisa lebih siap untuk pertandingan," ucap Suantika.

Sejauh ini, manajemen Bali United juga belum memberikan informasi terkait pemindahan lokasi stadion untuk latihan dan markas tim.

"Pemindahan tetap jadi opsi juga. Itu pasti sudah ada dan dipikiran manajemen. Kami belum dapat informasi sekarang," ungkap Suantika. (bac)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER