Jakarta, CNN Indonesia --
Timnas Spanyol bermain imbang 1-1 di babak pertama laga 16 Besar
Piala Dunia 2018 melawan Rusia di Stadion Luzhniki, Moskow, Minggu (1/7).
Gol Spanyol tercipta karena bunuh diri Sergei Ignashevich di menit ke-12, sementara Rusia menyamakan kedudukan di menit ke-40 lewat penalti Artem Dzyuba.
Menghadapi laga ini, Rusia sebenarnya mendapatkan suntikan moral dengan kehadiran pemain bintang Alan Dzagoev yang kembali dari cedera dan telah kembali brelatih. Hanya saja, ia tak langsung dimainkan dan bersama Denis Cheryshev melihat pertandingan di bangku cadangan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sementara itu pelatih Spanyol Fernando Hierro melakukan tiga pergantian, yaitu Nacho kembali menjadi bek kanan, sementara Koke dan Marco Asensio menggantikan Andres Iniesta dan Thiago Alcantara.
Spanyol unggul terlebih dahulu di menit ke-12 karena gol bunuh diri Sergei Ignashevich. Gol ini berawal dari pelanggaran keras Yuri Zhirkov pada Nacho Hernandez di sayap kanan.
Marco Asensio yang mengambil tendangan bebas kemudian mengirimkan bola ke tiang jauh, ke arah Sergio Ramos yang berdiri di depan gawang.
Ramos yang dijaga Ignashevich berusaha menyepak bola sembari menjatuhkan badan, tapi bola terkena kaki Ignashevich dan kemudian masuk ke dalam gawang.
Setelah gol ini terjadi nyaris tak ada peluang-peluang bagus yang tercipta. Spanyol memang menguasai bola, tapi serangannya selalu dipatahkan sebelum memasuki kotak penalti.
 Diego Costa sempat mengancam gawang Rusia di babak 16 besar Piala Dunia 2018. (REUTERS/Maxim Shemetov) |
Di sisi lain, Rusia yang lebih bermain bertahan tak bisa membangun serangan dengan baik.
Rusia mendapatkan peluang bagus di menit ke-35. Berawal dari gelombang serangan Rusia ke kotak penalti Spanyol, Golovin yang tak terkawal di luar kotak penalti mengirimkan tendangan voli, tapi bola melenceng keluar.
Ketika babak pertama terlihat akan berakhir untuk keunggulan Spanyol, Rusia mendapatkan penalti karena Gerard Pique melakukan handball.
Dzyuba yang didaulat jadi algojo kemudian mengirimkan bola dengan sempurna ke pojok kanan bawah gawang, sementara kiper David De Gea melompat ke arah sebaliknya.
Spanyol merespons gol tersebut dengan meningkatkan tensi serangan dan nyaris membuahkan hasil.
Nacho yang berlari dari sisi kanan mengirimkan umpan terobosan kepada Diego Costa yang langsung melakukan tembakan. Namun bola masih bisa diblok oleh Rusia sehingga skor 1-1 bertahan hingga turun minum.
Susunan Pemain:Russia: Akinfeev; Fernandes, Kutepov, Iganshevich, Kudriashov, Zhirkov; Kuziaev, Zobnin, Samedov, Golovin; Dzyuba
Substitusi: Semenov, Cheryshev, Gazinskii, Dzagoev, Smolov, Lunev, Granat, Al Miranchuk, An Miranchuk, Gabulov, Erokhin
Spanyol: De Gea; Nacho, Pique, Ramos, Alba; Koke, Busquets; Silva, Isco, Asensio; Costa
Substitusi: Kepa, Reina, Carvajal, Iniesta, Alcantara, Odriozola, Azpilicueta, Niguez, Vazquez, Machado, Aspas
[Gambas:Video CNN] (vws)