Hamilton Perpanjang Kontrak di Mercedes dan Digaji Fantastis

Haryanto Tri Wibowo | CNN Indonesia
Kamis, 19 Jul 2018 17:53 WIB
Lewis Hamilton akan mendapat gaji yang fantastis setelah resmi memperpanjang kontrak bersama Mercedes hingga F1 2020.
Lewis Hamilton memperpanjang kontrak bersama Mercedes hingga F1 2020. (REUTERS/Brandon Malone)
Jakarta, CNN Indonesia -- Pebalap asal Inggris, Lewis Hamilton, resmi memperpanjang kontrak bersama Mercedes hingga Formula One (F1) 2020 dan mendapat gaji yang sangat fantastis dari tim asal Jerman tersebut.

Dikutip dari Sky Sports, Hamilton mengatakan kesepakatan perpanjangan kontrak dengan Mercedes sudah tercapai sejak lama. Namun, pebalap 33 tahun itu dan Mercedes baru meresmikannya saat ini.

"Perpanjangan kontrak ini pada dasarnya hanya formalitas karena (Direktur Eksekutif Mercedes F1) Toto Wolff sudah duduk bersama saat musim dingin lalu, jadi senang bisa menaruhnya dalam kertas, mengumumkannya dan berbisnis seperti biasa," ujar Hamilton.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hamilton sebelumnya sempat dikabarkan akan bergabung dengan Ferrari di F1 2019. Tapi, juara dunia F1 empat kali itu mengatakan Mercedes adalah tim yang tepat baginya.

Lewis Hamilton merebut tiga juara dunia F1 bersama Mercedes.Lewis Hamilton merebut tiga juara dunia F1 bersama Mercedes. (REUTERS/Toru Hanai)
"Saya yakin Mercedes adalah tempat yang tepat bagi saya untuk tahun-tahun ke depan. Meski kami meraih sukses bersama sejak 2013, tapi Mercedes tetap lapar akan gelar," ucap Hamilton.

"Saya sudah menjadi bagian dari keluarga balap Mercedes selama 20 tahun dan saya tidak pernah lebih bahagia daripada saat bersama tim saya saat ini," sambung pebalap kelahiran Stevenage, Inggris, itu.

Lewis Hamilton sudah memperkuat Mercedes sejak 2013.Lewis Hamilton sudah memperkuat Mercedes sejak 2013. (REUTERS/Hamad I Mohammed)
Dengan menandatangani perpanjangan kontrak bersama Mercedes, Hamilton diklaim akan mendapat gaji £40 juta atau setara Rp754 miliar per tahun. Jumlah itu membuat Hamilton tetap menjadi atlet asal Inggris dengan gaji tertinggi di dunia.

Hamilton bersama dua pebalap lainnya, Sebastian Vettel (Ferrari) dan Fernando Alonso (McLaren), merupakan tiga pebalap dengan gaji tertinggi di ajang F1.

Memperkuat Mercedes sejak 2013, Hamilton berhasil merebut tiga gelar juara dunia F1 pada 2014, 2015, dan 2017. Sedangkan satu gelar juara dunia lainnya direbut Hamilton saat memperkuat McLaren pada 2008. (jun)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER