Kalahkan Dovizioso, Marquez Raih Pole Position MotoGP Austria

Arby Rahmat | CNN Indonesia
Sabtu, 11 Agu 2018 20:09 WIB
Marc Marquez berhasil meraih pole position MotoGP Austria setelah mengungguli Andrea Dovizioso dan Jorge Lorenzo. Marc Marquez meraih pole position di MotoGP Austria. (REUTERS/David W Cerny)
Jakarta, CNN Indonesia -- Pebalap Repsol Honda Marc Marquez meraih pole position MotoGP Austria usai mengalahkan duo pebalap Ducati Andrea Dovizioso dan Jorge Lorenzo pada babak kualifikasi d Sirkuit Red Bull Ring pada Sabtu (11/8).

Marquez mencatat waktu terbaik yakni 1 menit 23,241 detik dalam babak kualifikasi kedua. Unggul 0,002 detik dari Doviozo dan 0,135 detik dari Lorenzo.

Cuaca berawan sejak latihan bebas keempat MotoGP Austria 2018 berlangsung. Dalam babak kualifikasi kedua, pebalap Ducati Andrea Dovizioso melaju dengan penuh percaya diri menggunakan ban tipe soft. Demikian halnya dengan Marquez.

Sementara Rossi tidak berpartisipasi dalam perebutan posisi pole lantaran gagal lolos dari babak kualifkasi pertama.

Marquez mulai memimpin ketika kualifikasi kedua tersisa 10 menit dengan catatan waktu tercepat yakni 1 menit 23,511 detik. Akan tetapi, emat menit kemudian pebalap Ducati Jorge Lorenzo merebut posisi pertama dengan 1 menit 23,415 detik.

Tak butuh waktu lama bagi Marquez untuk kembali menyabet urutan teratas. Ia menggantikan Lorenzo dengan catatan waktu yang jauh lebih baik yakni 1 menit 23,241 detik.

Di saat akhir, Dovizioso juga berhasil mengungguli Lorenzo untuk meraih posisi kedua.

Balapan MotoGP Austria bisa disaksikan lewat live streaming di CNNIndonesia.com.

Hasil Kualifikasi MotoGP Austria:

1. MARC MARQUEZ 1 menit 23,241 detik
2. ANDREA DOVIZIOSO +0,002
3. JORGE LORENZO +0,135
4. DANILO PETRUCCI +0,262
5. CAL CRUTCHLOW +0,571
6. JOHANN ZARCO +0,646
7. ESTEVE RABAT +0,681
8. ANDREA IANNONE +0,850
9. DANI PEDROSA +0,883
10. ALEX RINS +0,986 (ptr/ptr)
Lihat Semua
SAAT INI
BERITA UTAMA
REKOMENDASI
TERBARU
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
LIHAT SELENGKAPNYA

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

TERPOPULER