Duel Timnas Indonesia Lawan Timor Leste Rasa SEA Games 2017

CNN Indonesia
Minggu, 11 Nov 2018 19:49 WIB
Timnas Indonesia dan Timor Leste di Piala AFF 2018 sama-sama menaruh kepercayaan tinggi pada pemain-pemain yang berlaga di SEA Games 2017.
Marinus Wanewar mencetak gol ketika Timnas Indonesia mengalahkan Timor Leste di SEA Games 2017. (ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/aww/17)
Jakarta, CNN Indonesia -- Timnas Indonesia dan Timor Leste di Piala AFF 2018 sama-sama menaruh kepercayaan tinggi pada pemain-pemain yang berlaga di SEA Games 2017. Beberapa pemain yang berjumpa pada tahun lalu di Malaysia akan kembali bersua di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (13/11).

Delapan dari 23 pemain yang dibawa pelatih Bima Sakti ke dalam skuat Garuda untuk Piala AFF merupakan jebolan SEA Games 2017.

Kapten Hansamu Yama Pranata juga merupakan 'lulusan' skuat arahan Luis Milla yang kala itu membawa pulang predikat peringkat ketiga, bersama dengan I Putu Gede Juni Antara, Ricky Fajrin, Gavin Kwan Adsit, Muhammad Hargianto, Evan Dimas, Febri Hariyadi, dan Septian David Maulana.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Mirip dengan skuat Garuda, Timor Leste juga memberi kesempatan bagi pemain-pemain muda. Dari 23 pemain yang disertakan pelatih Norio Tsukitate, terdapat 12 pemain yang bermain pada SEA Games 2017.

Evan Dimas terjungkal dalam laga Timnas Indonesia melawan Timor Leste di SEA Games 2017.Evan Dimas terjungkal dalam laga Timnas Indonesia melawan Timor Leste di SEA Games 2017. (ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/aww/17)
Sama seperti Timnas Indonesia, kapten timnas Timor Leste juga merupakan alumni dari ajang sepak bola dalam ajang olahraga multicabang antar negara Asia Tenggara tahun lalu.

Jorge Sabas Victor memiliki pengalaman membela The Rising Sun di SEA Games 2017 bersama beberapa pemain seperti Fagio Augusto, Henrique Cruz, Rufino Gama, dan Filomeno Junior da Costa.

Timnas Indonesia berjumpa dengan Timor Leste pada fase grup SEA Games 2017. Ketika itu gol tunggal Marinus Mariyanto Wanewar menjadi pembeda laga.

Pertemuan yang berlangsung di Stadion Selayang Municipal Council berlangsung cukup keras cenderung kasar. Seorang pemain Timor Leste, Filipe Oliveira, tercatat berulang kali melakukan aksi brutal terhadap pemain-pemain Timnas Indonesia.

Aksi kontroversi dari Oliveira dipastikan tidak akan ada di Piala AFF 2018 karena Tsukitate tidak membawa serta pemain asal klub SLB Laulara yang sempat menyamakan dirinya dengan mantan bek Real Madrid, Pepe, dalam sebuah unggahan di media sosial. (nva)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER