Jakarta, CNN Indonesia --
AC Milan menelan kekalahan 0-1 dari Sampdoria dalam laga lanjutan Liga Italia di Stadion Luigi Ferraris, Sabtu (30/3) waktu setempat.
AC Milan sudah tertinggal dari tuan rumah saat laga baru berjalan 34 detik. Sampdoria berhasil unggul lebih dahulu setelah kiper andalan Milan, Gianluigi Donarumma, membuat kesalahan fatal.Menerima bola dari Alessio Romagnoli, Donarumma coba memberikan bola ke salah satu pemain AC Milan. Namun, operan Donarumma justru mengarah ke penyerang Sampdoria, Gregoire Defrel.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Penyerang Il Samp itu dengan tenang mengarahkan bola ke sisi kiri gawang yang sudah ditinggalkan Donarumma. Skor berubah 1-0 untuk keunggulan Sampdoria.
Milan kesulitan untuk mengembangkan permainan setelah kebobolan gol cepat. Alhasil, tuan rumah bermain lebih dominan dan setidaknya punya tiga peluang untuk memperbesar skor melalui Fabio Quagliarella dan Karol Linetty. Di babak kedua, AC Milan bermain lebih baik untuk mengejar ketertinggalan dari Sampdoria. Suso melepaskan tembakan spekulasi di awal babak kedua yang masih berada di samping gawang Emilio Audero.Pada menit ke-56, Sampdoria hampir saja memperbesar skor andai Defrel bisa lebih tenang menyelesaikan umpan matang dari sektor sayap.
Suso menjadi pemain Milan paling berbahaya di babak kedua. Pemain asal Spanyol kembali melepaskan tembakan dari luar kotak penalti yang mengenai pemain belakang Sampdoria dan hampir saja membobol gawang Audero. Pelatih Gennaro Gattuso coba mengubah keadaan dengan memasukkan Patrick Cutrone dan Lucas Paqueta. Kehadiran dua pemain ini membuat serangan Milan lebih berbahaya.Jelang laga usai, Krzysztof Piatek terjatuh di kotak penalti lawan setelah berduel dengan salah satu pemain belakang lawan. Namun, setelah wasit melihat rekaman Video Assistant Referee (VAR), klaim penalti tim tamu diabaikan wasit Daniele Orsato. Skor 1-0 untuk kemenangan Sampdoria tidak berubah hingga laga usai.
Susunan pemain Sampdoria (4-3-1-2): Emil Audero; Jacopo Sala, Joachim Andersen, Omar Colley, Nicola Murru; Dennis Praet, Ronaldo Vieira, Karol Linetty; Gaston Ramirez; Gregoire Defrel, Fabio Quagliarella.AC Milan (4-3-3): Gianluigi Donnarumma; Davide Calabria, Mateo Musacchio, Andrea Romagnoli, Ricardo Rodriguez; Tiemoue Bakayoko, Lucas Biglia, Hakan Calhanoglu; Suso, Krzysztof Piatek, Samu Castillejo. (jal)