Kubo, Dirawat Barcelona Dipetik Madrid

nva | CNN Indonesia
Senin, 15 Jul 2019 15:17 WIB
Takefusa Kubo adalah kenyataan yang diimpikan Jepang sebagai penerus Kazuyoshi Miura, Hidetoshi Nakata, Keisuke Honda, Shunsuke Nakamura dan Shinji Kagawa.
Takefusa Kubo bakal menjalani karier baru di Real Madrid. (REUTERS/Ueslei Marcelino)
Jakarta, CNN Indonesia -- Jika Tsubasa Ozora hanya tokoh fiktif, maka Takefusa Kubo adalah kenyataan yang diimpikan Jepang sebagai penerus Kazuyoshi Miura, Hidetoshi Nakata, Keisuke Honda, Shunsuke Nakamura dan Shinji Kagawa.

Kubo bukan orang Jepang pertama yang merumput di Eropa, namun pemuda 18 tahun itu tetap berbeda dengan senior-senior yang sudah lebih dulu merasakan atmosfer sepak bola Benua Biru.

Pemain yang pernah menghadapi Timnas Indonesia dalam laga perempat final Piala Asia U-19 itu mengenyam ilmu sepak bola di Barcelona. Pada usia 10, Kubo mendapat tawaran bergabung ke tim muda Blaugrana.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Setelah melewati sesi ujian, bocah yang pernah meraih gelar pemain terbaik di FC Barcelona Soccer Camp, lantas membela tim Barcelona U-11. Pada musim pertama, Kubo mencetak 74 gol dalam 30 laga. Memasuki musim ketiga, Kubo masuk tim Barcelona U-14.

Take, Dirawat Barcelona Dipetik MadridTakefusa Kubo ketika bermain di Piala Asia U-19 menghadapi Indonesia. (CNN Indonesia/Hesti Rika)
Masa-masa Kubo di Spanyol harus berakhir pada 2015, setelah Barcelona diketahui melanggar kebijakan FIFA mengenai transfer pemain di bawah usia 18 tahun. Kubo kembali ke Jepang dan bergabung dengan FC Tokyo U-18. Memasuki September 2016, Kubo naik kelas ke tim FC Tokyo U-23.

Kendati sudah bermain di level U-23 untuk klub, Kubo menjalani debut di timnas Jepang U-15 pada 2015.

Setelah melakukan debut di Liga Jepang pada usia 15 tahun, lima bulan, dan satu hari, Kubo kemudian membukukan rekor sebagai pencetak gol termuda di kompetisi J-League ketika menginjak 15 tahun 10 bulan.

Baru pada 2017 FC Tokyo memainkan Kubo di J1 League. Kubo tidak memiliki banyak kesempatan baik di J1 maupun Piala Liga. Empat kali bermain di musim pertama, Kubo kemudian bermain 10 kali untuk FC Tokyo dan mencetak satu gol pada musim kedua sebelum dipinjamkan ke Yokohama Marinos .

Di klub berjuluk Tricolore itu pun Kubo hanya bermain enam kali dan mencetak satu gol. Kendati hanya mendapat menit bermain yang tidak banyak, talenta Kubo tidak terlewat dari pantauan pemandu bakat El Real.

Take, Dirawat Barcelona Dipetik Madrid
Kendati tidak reguler bermain di klub, sejak 2015 Kubo selalu menjadi langganan tim Samurai Biru di level U-15 hingga U-20. Kubo bahkan juga sudah bermain bersama pemain yang usianya lima tahun lebih tua ketika dia masih berusia 15 pada Piala Dunia U-20 2017.

Sebelum genap 18 tahun, Kubo mendapat panggilan ke timnas Jepang senior untuk berlaga di Copa America 2019. Sedangkan debut di timnas Jepang dilakukan Kubo dalam laga uji coba melawan El Salvador pada 9 Juni 2019.

Madrid menyebut Kubo sebagai pemain yang memiliki kemampuan alamiah sebagai gelandang serang serta memiliki visi, kecepatan kaki, dan kemampuan menyelesaikan peluang.

Diabaikan Barcelona, yang menganggapnya terlalu mahal, Kubo pun kini meniti awal karier di Madrid. (bac)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER