Jakarta, CNN Indonesia -- Jelang
Tottenham Hotspur lawan
Chelsea,
Jose Mourinho didukung rekor mentereng dalam laga kandang melawan mantan klub yang pernah dilatihnya.
Kehebatan Mourinho dalam meracik strategi akan kembali diuji dalam laga Liga Inggris pekan ini. Mourinho bakal menghadapi Chelsea yang sangat akrab dengan dirinya.
Dikutip dari Opta, Mourinho tidak pernah kalah dalam 13 laga kandang melawan mantan klub yang pernah dilatihnya. Dalam 13 laga tersebut, Mourinho membukukan 12 kemenangan dan satu hasil imbang.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Chelsea termasuk dalam deretan korban karena Mourinho mampu memenangkan tiga duel melawan Chelsea dengan rincian sekali bersama Inter Milan dan dua kali bersama Manchester United.
 Son Heung Min dan kawan-kawan akan menghadapi Chelsea. (Jonathan Brady/PA via AP) |
Peluang Tottenham untuk memenangkan pertandingan makin besar bila melihat catatan kandang dalam beberapa pertemuan terakhir melawan Chelsea.
Tottenham berhasil meraih enam kemenangan, lima hasil imbang, dan hanya dua kali kalah dalam 13 laga kandang terakhir menghadapi Chelsea.
[Gambas:Video CNN]Dalam laga nanti, Chelsea wajib mewaspadai sosok Dele Alli. Pemain timnas Inggris itu mampu mencetak lima gol dalam empat duel terakhir lawan Chelsea.
Chelsea saat ini ada di posisi keempat dengan nilai 29 poin, unggul tiga angka atas Tottenham. Bila Tottenham mampu meraih kemenangan atas Chelsea, 'The Lilywhites' bakal menggeser posisi Chelsea dan duduk di zona Liga Champions.
(ptr/nva)